Ahad 11 Apr 2021 21:59 WIB

Single ke Dua Raisa Dibuat Lebih 'Groovy'

Raisa merilis single keduanya 'Kutukan (Cinta Pertama)'.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Nora Azizah
Raisa merilis single keduanya 'Kutukan (Cinta Pertama)'.
Foto: Antara/Muhammad Adimadja
Raisa merilis single keduanya 'Kutukan (Cinta Pertama)'.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Raisa merilis single kedua di 2021 ini berjudul “Kutukan (Cinta Pertama)”. Lagu yang  ditulis oleh Raisa ini, dibantu tim produser dengan nama S/EEK yang terdiri dari Marco Steffiano, Adrian Rahmat Purwanto, Jessi Mates, dan Josh Kunze.

Video klip yang baru saja rilis di YouTube pada hari ini, Jumat (9/4) pukul 19.00 WIB, memperlihatkan gaya Raisa yang sangat berbeda. Lagu ini bercerita tentang perasaan seseorang dengan cinta pertamanya.

Baca Juga

 

“Aku senang bisa nulis sebuah lagu cinta yang bisa bikin emosi campur aduk. Terus di video klipnya aku memperlihatkan sisi aku yang lain, makanya ada adegan aku makan kue dan buah, dengan gaya yang sedikit nyeleneh,” ungkap Raisa dalam konferensi pers virtual rilis lagu “Kutukan (Cinta Pertama)”, belum lama ini.

“Kutukan (Cinta Pertama)” adalah satu dari sekian materi yang telah ditulis oleh Raisa dan S/EEK sejak September 2020 lalu. Untuk aransemennya, “Kutukan (Cinta Pertama)” ini mengusung suasana danceable dengan ritmik gitar yang groovy.

“Di lagu ini aku melakukan eksplorasi, salah satunya menggunakan istilah atau kata-kata satir berbalut musik yang cukup playful. Walaupun begitu, liriknya relateable dengan banyak orang, baik yang sedang jatuh cinta dan baik-baik saja, atau orang yang lagi jatuh cinta tapi juga lagi dilema,” kata penyanyi yang kini memiliki seorang anak itu.

Lagu ini juga memberikan kejutan perubahan beat dan tempo yang laidback di bagian chorus-nya. Jika melihat balik album Raisa yang dulu, mungkin bisa teringat “Tentang Cinta” dari album Handmade (2016), lagu dengan suasana happy dan bisa berfungsi sebagai pelengkap aransemen dengan nuansa ballad khas Raisa.

 

“Aku mengalami banyak banget perubahan, terutama dari sisi personal life di beberapa tahun belakangan dan ketika pandemi, membuatku lebih aktif berkarya, karena memiliki kekuatan dan perspektif baru dalam menulis lagu yang bisa dibilang cukup untuk sebuah album,” ucapnya.

 

CEO JUNI Records, Adryanto Pratono mengungkapkan, tahun ini akan menjadi salah satu tahun tersibuk Raisa. Banyak lagu yang sudah disiapkan, dan akan segera dirilis. “Senang melihat Raisa bisa produktif berkarya lagi di tengah pandemi. Setelah “Ragu” dan “Kutukan (Cinta Pertama)”, nanti akan menyusul lagi yang lainnya,” paparnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement