Ahad 11 Apr 2021 03:10 WIB

Alumni UWG Didorong Berkontribusi 

Ikawiga mendorong adanya sinkronisasi antara kampus dengan alumni.

Rep: Muhyiddin/ Red: Satria K Yudha
Alumni jenjang perkuliahan (ilustrasi).
Foto: Www.freepik.com
Alumni jenjang perkuliahan (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Ikatan Alumni Widyagama Malang (Ikawiga) mengajak para mahasiswa yang sudah lulus tidak lepas begitu saja dari kampus yang telah menjadi tempat menimba ilmu. Alumni didorong memberikan kontribusinya untuk membantu kampus menjadi lebih baju. 

 

Mohammad Supriyadi yang baru saja terpilih sebagai Ketua Ikawiga periode 2021-2026 dalam acara Musyawarah Nasional (Munas) secara daring, Sabtu (10/4), berharap alumni yang sudah menjadi praktisi pada bidangnya masing-masing agar tidak berdiam diri untuk memajukan kampus yang pernah membesarkannya.

 

"Tanggung jawab alumni juga untuk membantu kampus agar terus mengalami kemajuan, terutama peran alumni di luar kampus," ujar Supriyadi dalam keterangannya, Sabtu (10/4).

 

Ia pun mencontohkan tentang peran para alumni di luar kampus. Salah satunya adalah dengan memberikan ruang terhadap alumni yang baru lulus UWG agar kiprahnya baik di masyarakat. "Saling berbagi informasi sesama alumni demi kontribusi yang lebih konkret di masyarakat, dan program besar saya ke depan adalah sinkronisasi antara kampus dan alumni yang salah satu solusinya adalah teknologi," ucapnya.

 

Supriyadi sendiri kini tengah menekuni dunia usaha di Jakarta. Dia terpilih sebagai Ketua Ikawiga setelah para peserta munas memilihnya secara aklamasi.

 

Supriyadi juga berharap kepada semua alumni Universitas Widyagama (UWG) Malang untuk memberi dukungan pada dirinya selama ia menjabat sebagai Ketua Ikawiga.

 

"Alumni UWG Malang sudah tersebar seantero negeri ini, tentu dengan perannya yang berbeda-beda saya berharap dukungan yang solid untuk membesarkan Ikawiga,” kata dia. 

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement