Selasa 06 Apr 2021 06:03 WIB

Everton Ditahan Imbang Crystal Palace

Gawang Everton dijebol oleh Michy Batshuayi pada menit ke-86 untuk membuat skor 1-1.

Reaksi penyerang Everton Dominic Calvert-Lewin setelah timnya kebobolan pada menit-menit akhir oleh Crystal Palace.
Foto: EPA-EFE/Jon Super
Reaksi penyerang Everton Dominic Calvert-Lewin setelah timnya kebobolan pada menit-menit akhir oleh Crystal Palace.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gelandang Everton James Rodriguez mencetak gol saat kembali dari istirahat panjang melawan Crystal Palace pada Selasa (6/4) dini hari WIB. Namun itu tidak cukup untuk mendapatkan kemenangan untuk the Toffes. Palace mencetak gol pada menit-menit akhir untuk memaksa hasil imbang 1-1 di Goodison Park.

James tidak tampil selama lebih dari enam pekan karena cedera. Setelah nyaris mencetak gol di babak pertama, ia memecah kebuntuan pada menit ke-56, menyambut umpan Seamus Coleman ke dalam tiang dekat untuk mencetak gol ke-100 di klub sepak bola Eropa.

Baca Juga

Pasukan Carlo Ancelotti memiliki beberapa peluang untuk memperlebar keunggulan melalui Dominic Calvert-Lewin dan Richarlison, tapi gagal berbuah gol. Ketidakmampuan menambah gol harus dibayar mahal karena Mitchy Batshuayi menyamakan kedudukan pada menit ke-86. 

Penyerang Belgia itu berada di lapangan kurang dari dua menit dan membuat dampak instan ketika ia memanfaatkan bola terobosan dari Jeffrey Schlupp dan melepaskan tembakan rendah melewati kiper Robin Olsen. 

Gol penyeimbang semakin mengurangi harapan Everton untuk mengamankan sepak bola Eropa musim depan dan membuat mereka berada di urutan kedelapan klasemen dengan 47 poin. Palace tetap di urutan ke-12 dengan 38 poin.

Batshuayi mengakui timnya beruntung mendapatkan hasil imbang. "Biasanya, Everton harus menang hari ini. Mereka memiliki banyak peluang dalam pertandingan tetapi kami tetap fokus dan berkonsentrasi. Kami memiliki peluang dan saya mencetak gol jadi saya senang," katanya.

Everton telah gagal menang dalam dua pertandingan terakhir di liga setelah memenangkan tiga pertandingan sebelumnya dan bisa saja unggul dalam beberapa kesempatan di babak pertama. 

Calvert-Lewin tidak bisa melepaskan tembakan melewati kaki kiper tamu Vicente Guaita saat mendapatkan kesempatan, sementara bola sepakan Rodriguez melebar dari tiang. 

Richarlison dua kali digagalkan oleh Guaita di babak pertama sementara sundulannya masih melebar. Setelah jeda, dia seharusnya menempatkan permainan di luar jangkauan Palace ketika dia melepaskan tembakan ke gawang tetapi Guaita menepisnya melewati mistar. 

Satu-satunya hiburan untuk kehilangan poin untuk Everton adalah melihat Jean-Philippe Gbamin masuk sebagai pemain pengganti untuk membuat penampilan pertamanya selama 597 hari, setelah mengatasi dua cedera yang mengancam kariernya.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement