Kamis 25 Feb 2021 06:35 WIB

BMH Cukupkan Pangan Santri Rumah Quran Karo

Program Beras Santri bertujuan membantu ketersediaan beras santri.

Ustadz  Jupriadi Solin bersama santri Rumah Quran Hidayatullah Karo, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
Foto: Dok BMH
Ustadz Jupriadi Solin bersama santri Rumah Quran Hidayatullah Karo, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

REPUBLIKA.CO.ID, KARO -- Sebagai wujud komitmen turut mencerdaskan generasi bangsa, Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Sumatera Utara kian aktif menggalakkan program Beras Untuk Santri di pelosok pedalaman.  Program tersebut bertujuan membantu ketersediaan beras santri.

"Pada Senin  (22/2), kami  mengunjungi Rumah Quran Hidayatullah Karo, sekaligus menyalurkan Beras Santri," ungkap Irvan Mendrofa, manajer Prodaya BMH Sumut dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

photo
BMH menyalurkan beras untuk santri Rumah Quran Hidayatullah Karo.  (Foto: Dok BMH)

Kali ini sebanyak 140 kg Beras diserahkan untuk santri di Rumah Quran yang berlokasi di Dusun XI Sumbekan 2, Desa Suka Makmur, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten  Deli Serdang

Untuk mengunjungi santri tersebut, tim BMH harus melewati jalan bebatuan tak beraspal sejauh sekitar 3,5  kilometer dengan  melalui perbukitan dan jurang yang cukup terjal. Rumah Quran yang dirintis dua  tahun lalu  itu mengasuh 58 santri, yang sebagian besarnya berasrama. Mereka dibina secara gratis dan tidak dipungut biaya pendidikan.

Ustadz  Jupriadi Solin selaku pengasuh santri mengungkapkan rasa syukurnya atas beras yang diterimanya untuk para santri.

photo
Santri Rumah Quran Hidayatullah Karo, Kabupaten Deli Serdang.  (Foto: Dok BMH)

"Syukur Alhamdulillah, kami ucapkan terima kasih atas program Beras Santri yang kami terima. Rezeki beras ini cukup untuk makan santri kurang lebih sebulan.  Semoga Allah berikan kesehatan, keberkahan rezeki dan dijauhkan dari marabahaya kepada seluruh donatur muhsinin dan amil BMH," kata Ustadz Jupri yang disambut teriakan "Aamiin" oleh seluruh santri.

Irfan mengajak masyarakat menyokong keberadaan Rumah Quran. “Melalui zakat dan sedekah, mari bersama BMH terus begerak melakukan kebaikan tanpa batas menata masa depan anak bangsa dalam bingkai pembinaan yang berkelanjutan di Rumah Quran,” ujar Irfan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement