Kamis 04 Feb 2021 20:59 WIB

Pemkot Batam Dukung Konversi Bank Riau Kepri Jadi Syariah

Rencana konversi Bank Riau Kepri jadi syariah sudah dibahas tiga tahun lalu

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM -- Pemerintah Kota Batam Kepulauan Riau mendukung upaya manajemen Bank Riau Kepri untuk mempercepat penetapan peraturan daerah tentang konversi Bank Riau Kepri dari bank umum menjadi syariah.

"Komitmen kami sudah jelas untuk mendukung konversi ini. Wali Kota Batam juga sudah tanda tangan untuk mendukung hal itu," kata Jefridin Hamid saat melakukan rapat jarak jauh bersama DPRD Riau, sebagaimana keterangan tertulis Kamis (4/2).

Sejatinya, rencana peralihan Bank Riau Kepri menjadi bank umum syariah sudah dibahas sejak tiga tahun lalu. Dan Pemkot Batam, sebagai salah satu pemegang saham, menyetujuinya.

Upaya yang harus dilakukan demi meluluskan rencana perubahan itu adalah menggesa Ranperda Perubahan Perda Nomor 10 tahun 2002 Provinsi Riau tentang Perubahan Bentuk Badan Hukum Bank Pembangunan Daerah Riau dari Perusahaan Daerah (PD) menjadi Perseroan Terbatas (PT) Bank Pembangunan Daerah Riau.

Ranperda yang tengah dibahas provinsi tetangga itu diharapkan berisi sejumlah kebijakan yang dapat meningkatkan bank umum daerah. Jefridin juga berharap direksi membuat terobosan untuk mengembangkan Bank Riau Kepri.

Pemkot Batam, kata dia, pasti akan menambah saham kepemilikannya apabila menilai bank itu memberikan keuntungan."Ini menjadi bagian dari investasi, kalau rugi, bagaimana kita bisa tambah modalnya. Karena itu harus untung," kata Sekda.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement