Ahad 03 Jan 2021 10:36 WIB

Akumulasi Kartu Buat Dani Carvajal Absen Lawan Osasuna

Carvajal menerima larangan bermain satu pertandingan.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Israr Itah
Bek Real Madrid, Dani Carvajal.
Foto: EPA-EFE/SASCHA STEINBACH
Bek Real Madrid, Dani Carvajal.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Bek kanan Real Madrid Dani Carvajal bakal absen saat bertandang ke markas Osasuna akhir pekan depan. Carvajal mendapatkan akumulasi kartu kuning ketika Madrid menang 2-0 atas Celta Vigo, Ahad (3/1) dini hari WIB. Setelah mendapatkan kartu ia ditarik keluar oleh pelatih Madrid Zinedine Zidane jelang laga berakhir.

Carvajal menerima larangan bermain satu pertandingan dan itu positif bagi Zidane karena melawan Osasuna bisa dijadikan waktu untuk memberikan dia istirahat. Zidane dapat memasang Lucas Vazquez untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Carvajal.

Baca Juga

Zidane juga bisa memasang Eder Militao jika tak ingin menjadikan Vazquez sebagai pengganti Carvajal. Bek sayap Alvaro Odriozola juga dapat menjadi opsi Zidane, seperti dilansir Football Espana.

Madrid akan menghadapi jadwal padat dalam beberapa pekan ke depan. Zidane pun dapat merotasi pemain mulai akhir pekan depan dengan tujuan agar kebugaran timnya seimbang. Federico Valverde dan Eden Hazard dapat menjadi opsi untuk kembali ke tim.

Los Blancos untuk sementara menduduki posisi puncak klasemen La Liga dengan mengemas 36 poin. Namun mereka berpotensi kembali tergusur oleh Atletico Madrid jika mereka berhasil menang atas Alaves, Ahad malam ini.

Start pembuka Madrid musim ini buruk. Penampilan mereka tak konsisten dalam beberapa pertandingan. Namun jelang tutup tahun 2020, Sergio Ramos dan kawan-kawan perlahan menemukan penampilan terbaiknya.

Mereka mulai menjadi ancaman serius Atletico yang nyaman di posisi puncak klasemen. Di Liga Champions, Madrid juga lolos ke babak 16 besar dengan status juara grup meski mengawali kualifikasi dengan terseok-seok.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement