Kamis 03 Dec 2020 16:32 WIB

Resso Jadi Salah Satu Aplikasi Terbaik 2020 di Play Store

Resso cukup menarik hati para pencinta musik karena fitur unik dan interaktif

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Christiyaningsih
Google Play Store. Ilustrasi
Foto: androidheadlines.com
Google Play Store. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Google telah mengumumkan daftar gim dan aplikasi terbaik tahun 2020 untuk smartphone Android di Google Play Store. Aplikasi streaming musik sosial Resso diumumkan sebagai salah satu Pemenang Aplikasi Terbaik untuk 2020.

Sebelumnya, Resso dinominasikan untuk User's Choice App. Sejak pertama kali diluncurkan pada Maret 2020, Resso cukup menarik hati para pencinta musik karena fitur unik dan interaktif yang ada dalam aplikasi.

Baca Juga

Country Manager Resso Indonesia, Tricia Dizon, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada jutaan pengguna. Menurut dia, 2020 merupakan tahun yang penuh tantangan bagi semua pihak dan banyak orang yang menemukan kenyamanan lewat musik.

"Kami mendedikasikan penghargaan ini untuk para pengguna dan mitra kami yang telah mendukung kami tahun ini dan memilih Resso sebagai rumah mereka untuk mendengarkan musik," kata Tricia melalui pernyataan resminya.

Aplikasi Hiburan Terbaik 2020 kategori menyenangkan (Fun Category) merupakan kategori untuk aplikasi yang tidak hanya berperan untuk mengisi waktu luang. Selain itu, juga untuk memastikan pengguna mendapatkan pengalaman terbaik.

Ini sesuai dengan identitas Resso yang memungkinkan pengguna untuk lebih kreatif dalam mengekspresikan diri. Sebagai aplikasi streaming musik sosial, Resso bertujuan menghubungkan pendengar musik, musisi, dan kreator.

Menggabungkan musik dan fitur sosial, Resso menghadirkan fitur seperti Lyric Quotes, Vibes, dan Comments. Dengan begitu, penikmat musik tidak hanya mendengarkan lagu tetapi juga menjadikannya medium kreatif untuk berkreasi.

Selain di Indonesia, Resso juga dinobatkan sebagai Best of 2020 di bawah kategori pilihan pengguna (Users' Choice) di Brasil. Penikmat musik di belahan dunia lainnya turut merasakan pengalaman terhubung dengan musik secara mendalam.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement