Jumat 20 Nov 2020 05:07 WIB

Infografis Newcastle Vs Chelsea: Lawan Tangguh The Blues

Newcastle kalah sekali dari 7 laga kandang terakhir di Liga Primer vs Chelsea.

Foto: DOK REPUBLIKA
Penyerang Chelsea Timo Werner.

REPUBLIKA.CO.ID, Chelsea akan menduduki puncak klasemen, setidaknya untuk beberapa jam, jika memetik kemenangan pada laga pembuka pekan kesembilan Liga Primer Inggris, Sabtu (21/11). Masalahnya, tim yang dihadapi The Blues adalah Newcastle United yang selalu jadi lawan tangguh di St James Park.

Fakta jelang laga

- Newcastle hanya kalah sekali dari 7 pertandingan kandang terakhir di Liga Primer melawan Chelsea (menang 5, imbang 1).

- Newcstle menumbangkan Chelsea pada pertandingan di St James Park musim lalu berkat gol Isaac Hayden pada menit ke-90.

- The Magpies telah memenangkan 2 dari 3 pertandingan kandang terakhir mereka di liga. 

- Newcastle membidik kemenangan kandang berturut-turut di liga untuk pertama kalinya sejak Desember 2019.

- Chelsea tidak terkalahkan dalam 6 pertandingan liga (menang 3, imbang 3). Hanya Tottenham Hotspur yang menorehkan catatan waktu lebih lama (7 laga). 

- The Blues telah mencetak setidaknya 3 gol dalam lima dari 6 pertandingan tersebut.

- Timo Werner bisa menjadi pemain pertama yang mencetak gol dalam lima penampilan berturut-turut untuk Chelsea di semua kompetisi sejak Didier Drogba pada November 2009.

- Werner juga bisa jadi pemain keempat dari Jerman yang mencetak gol dalam 3 pertandingan Liga Primer berturut-turut setelah Juergen Klinsmann, Dietmar Hamann dan Leroy Sane.

 

sumber: premierleague.com

pengolah: Israr Itah

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement