Kamis 29 Oct 2020 07:12 WIB

Yovie Cetak Rekor di Spotify

Playlist 'Written by Yovie Widianto' paling banyak di-stream secara global.

Rep: Gumanti Awaliyah, Rahma Sulistya/ Red: Reiny Dwinanda
Musikus Yovie Widianto (kiri) dan anaknya, Arsy Widianto (kanan). Playlist “Written by Yovie Widianto” yang berisikan lagu-lagu ciptaannya di platform musik digital Spotify menjadi playlist pencipta lagu yang paling banyak didengar di antara playlist
Foto: Republika/Farah Nabila Noersativa
Musikus Yovie Widianto (kiri) dan anaknya, Arsy Widianto (kanan). Playlist “Written by Yovie Widianto” yang berisikan lagu-lagu ciptaannya di platform musik digital Spotify menjadi playlist pencipta lagu yang paling banyak didengar di antara playlist "Written by" dari musisi lainnya

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Yovie Widianto mencetak rekor mengesankan dalam kariernya. Playlist “Written by Yovie Widianto” yang berisikan lagu-lagu ciptaannya di platform musik digital Spotify menjadi playlist pencipta lagu yang paling banyak didengar di antara playlist "Written by" dari musisi lainnya secara global, bukan hanya di Indonesia atau Asia.

Fakta serta data ini diterima oleh manajemen Yovie langsung dari Spotify. Sebagai pencipta lagu, Yovie telah merilis ratusan lagu dengan total lebih dari 500 juta pendengar di Spotify.

Baca Juga

Melalui fitur Songwriter, di Spotify tercatat ada 136 lagu yang merupakan karyanya. Fakta ini sekaligus menambah catatan prestasi seorang Yovie yang pada 2019 silam juga memenangkan penghargaan di AMI Awards serta meraih lima penghargaan bergengsi, mulai dari Karya Produksi Terbaik hingga Produser Rekaman Terbaik.

Yovie serta manajemen menganggap pencapaian tersebut sebagai bonus yang luar biasa dari Tuhan yang telah memudahkan jalan sehingga lagu-lagu ciptaannya hingga kini bisa terus didengar dan dicintai oleh para penikmat musik. Kabar baik ini juga menjadi momentumnya untuk terus merilis karya.

"Apresiasi mendalam dan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kami ucapkan kepada seluruh insan musisi, penyanyi, serta pendengar musik tanah air yang senantiasa memberikan cinta luar biasa dan selalu menjadi inspirasi bagi saya untuk terus berkarya," ujar Yovie dalam keterangan tertulis, Rabu (28/10).

Yovie juga bersyukur bisa tetap eksis di industri musik selama hampir empat dekade. Hingga saat ini, Yovie termasuk salah satu produser musik, pencipta lagu, serta musisi yang sangat aktif merilis karya baru dan tampil di berbagai acara serta panggung musik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement