Rabu 07 Oct 2020 19:21 WIB

Bos Bali United Angkat Bicara Soal Mundurnya Paulo Sergio

Paulo Sergio berhasil meraih dua gelar juara Liga 1 selama tiga musim.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Endro Yuwanto
CEO Klub Bali United, Yabes Tanuri (kiri) berbincang dengan Pelatih Bali United Stefano Cugurra dalam sebuah konferensi pers.
Foto: Antara/Nyoman Budhiana
CEO Klub Bali United, Yabes Tanuri (kiri) berbincang dengan Pelatih Bali United Stefano Cugurra dalam sebuah konferensi pers.

REPUBLIKA.CO.ID, BADUNG -- Bali United baru saja kehilangan salah satu pemain kunci musim lalu, Paulo Sergio. Terkait keputusan pengunduran diri Paulo Sergio, CEO Bali United, Yabes Tanuri, pun angkat bicara.

Yabes mengaku sangat menghargai keputusan jebolan akademi Sporting Lisbon tersebut untuk menyusul keluarga di Portugal.

"Terima kasih Paulo sudah pernah menjadi bagian dan membantu memberikan prestasi untuk tim ini. Kami mendukung keputusan Paulo kembali ke Portugal untuk menemui keluarganya," ujar Yabes dalam keterangan tertulis, Selasa (6/10). "Semoga dia bisa fokus pada penyelesaian masalah pribadinya. Tentu ini pilihan terbaik untuk masa depan Paulo."

Paulo Sergio bergabung dengan Bali United sejak awal tahun 2019 lalu. Kualitasnya sebagai gelandang serang dibuktikan dengan membawa tim asal Pulau Dewata ini menjadi juara Liga 1 2019.

Karier Paulo Sergio di Indonesia dimulai tahun 2017 saat ia bergabung dengan Bhayangkara FC. Bersama the Guardians, Paulo Sergio sukses mempersembahkan gelar juara Liga 1 pada 2017. Total ia sudah berhasil meraih dua gelar juara Liga 1 selama tiga musim.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement