Jumat 02 Oct 2020 19:43 WIB

Arsenal dan Atletico Jalin Kesepakatan Terkait Torreira

Namun klausul pembelian permanen bukan kewajiban bagi Atletico.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
 Lucas Torreira
Foto: EPA-EFE/Jose Sena Goulao
Lucas Torreira

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Arsenal dan Atletico Madrid dilaporkan telah menjalin kesepakatan terkait perpindahan Lucas Torreira ke Wanda Metropolitano. Dilansir dari Tribalfootball, Jumat (2/10), kedua klub kemungkinan menyetujui peminjaman dengan opsi pembelian permanen seharga 22 juta poundsterling.

Gelandang bertahan tersebut ingin hengkang dari Arsenal. Namun the Gunners sebenarnya lebih menyukai pembelian permanen daripada peminjaman karena ingin mengumpulkan dana. Peminjaman akan berlangsung selama satu tahun.

Namun klausul pembelian permanen bukan kewajiban bagi Atletico. Itu artinya Arsenal berharap Torreira dapat tampil impresif selama bermain di La Liga Spanyol. Di Liga Primer Inggris, Torreira telah tampil sebanyak 63 laga dan mempersembahkan tiga gol dan tiga assist.

Bersama Arsenal, pemain 24 tahun tersebut telah memenangkan Piala FA dan Piala Carling. Jika Torreira resmi ke Atletico, maka ia diprediksi akan menjadi pelapis Thomas Partey. Namun Arsenal juga dikabarkan tertarik kepada Partey sehingga potensi Arsenal mendapatkan Partey pun terbuka lebar.

Arteta membidik Partey sebagai target utama pada musim panas ini. Pelatih asal Spanyol itu bahkan rela melepas beberapa pemainnya guna mendapatkan tanda tangan Partey. Namun jelang bursa transfer ditutup belum ada kesepakatan mengenai Partey ke Arsenal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement