Kamis 01 Oct 2020 21:00 WIB

Koeman: Dest Bakal Sangat Berguna untuk Barcelona

Selangkah lagi Sergino Dest resmi berseragam Barcelona.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Agung Sasongko
Sergino Dest (Kiri)
Foto: EPA-EFE/OLAF KRAAK
Sergino Dest (Kiri)

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Selangkah lagi Sergino Dest resmi berseragam Barcelona. Bek kanan asal Amerika Serikat itu dalam proses tes medis di El Barca.

Pelatih Raksasa Katalan, Ronald Koeman antusias menyambut kedatangan pesepakbola 19 tahun itu. "Dia akan menjadi pemain yang sangat berguna untuk Barcelona," kata Koeman dalam konferensi pers jelang laga Blaugrana kontra Celta Vigo, dikutip dari Marca, Kamis (1/10).

Baca Juga

Barca bersaing dengan Bayern Muenchen dalam memburu tanda tangan jagoan negeri Paman Sam ini. Raksasa Katalan keluar sebagai pemenang. Klub tersebut baru saja melepas Nelson Semedo ke Wolverhampton Wanderers. Uang hasil penjualan Semedo, digunakan untuk membeli Dest.

"Terlepas dari usianya (yang masih belia), dia telah memainkan banyak pertandingan sepakbola profesional, beberapa di antaranya di pentas Liga Champions," ujar Koeman.

Menurutnya, sangat penting bagi sebuah klub memiliki pemain muda jempolan. Itu sebagai aset berharga di masa depan.

Dest merupakan jebolan akademi Ajax. Musim lalu ia membela De Joden dalam 35 laga di berbagai ajang, dan mencetak dua gol.

Sepanjang musim 2020/21, ia sempat bermain di Liga Belanda dalam tiga pertandingan. Menjelang penutupan bursa transfer edisi terkini, yang bersangkutan menuju Barcelona.

Mengapa Barca menginginkan Dest? Sepeninggal Dani Alves, klub tersebut belum menemukan sosok berkelas di area bek kanan. Semedo gagal tampil sesuai ekspektasi. Sergi Roberto bukan fullback murni. Ia adalah gelandang yang juga bisa berperan sebagai bek sayap.

Walhasil Dest dinilai bisa  menjadi jawaban dari pencarian. Seseorang yang sangat kuat dan seimbang dalam bertahan dan menyerang.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement