Ahad 20 Sep 2020 00:57 WIB

Pacific Andalkan Kecepatan dalam Lanjutan IBL 2020

Pacific saat ini diarsiteki duet Aries Herman dan Moses Foresto.

Logo IBL 2020
Foto: IBL
Logo IBL 2020

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pacific Caesar Surabaya kini sedang fokus maintenance program dari pelatih baru. Pacific saat ini diarsiteki duet Aries Herman dan Moses Foresto.

Duet pelatih klub ini sudah memiliki strategi untuk para pemain lokal Pacific guna berlaga dalam lanjutan kompetisi IBL 2020 di Mahaka Square Arena, Kelapa Gading, Jakarta Utara, 13-27 Oktober mendatang.

"Strategi khusus klub lebih ke speed permainan. Pacific itu bigman-nya tidak besar-besar banget. Size dan tingginya tanggung jadi kami fokus ke speed dan fastbreak," kata Yerikho Tuasela, guard Pacific Caesar, dilansir dari laman IBL Indonesia, Sabtu (19/9).

Kabar lanjutan Kompetisi IBL 2020 ini membuat Yerikho dkk lega karena harapannya musim ini berakhir dengan memunculkan tim juara.

Meskipun ada sedikit rasa khawatir atas lanjutan liga di tengah pandemi, tapi Yerikho menganggap IBL sudah memiliki kebijakan terbaik untuk semua orang yang terlibat.

Semua pemain dan klub juga diminta menjaga kebersihan dan kesehatan diri masing-masing dengan tetap rajin mencuci tangan, memakai hand sanitizer, dan menjaga jarak semaksimal mungkin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement