Senin 14 Sep 2020 20:19 WIB

Wilder Tegaskan Sheffield Bakal Bersaing di Liga Inggris

Sheffield vs Wolves akan digelar dini hari nanti WIB.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Logo Liga Primer Inggris
Foto: premierleague.com
Logo Liga Primer Inggris

REPUBLIKA.CO.ID, SHEFFIELD -- Jelang bentrokan perdana Liga Primer Inggros 2020/2021 versus Wolverhampton Wanderes. Pelatih Sheffield United, Chris Wilder menegaskan timnya harus tetap fokus, dan menjaga mentalitas mereka seperti pertunjukan pada kampanye lalu.

"Kami harus memulai musim dengan cara yang sama dan dengan sikap serta keinginan yang sama seperti tahun lalu. Tim lebih baik untuk pengalaman musim pertama mereka di Liga Primer," tegas Wilder dikutip Yorkshirepost, Senin (14/9).

The Balades bakal menjamu tim kuda hitam Liga Primer Wolves di Stadion Bramall Lane, Selasa (15/9) dini hari WIB nanti. Sebagai tuan rumah, Wilder mengusung ambisi untuk mengamankan tiga angka pada laga pertama di kompetisi domestik.

Akan tetapi, Wolves yang tampil cukup trengginas dan sukses menghadirkan kejutan tentu bakal menghadirkan perlawanan ketat bagi tuan rumah.

"Kami ingin memantapkan diri di Liga Primer. Kami memiliki tantangan yang sangat besar dan tidak ada yang diberikan karena Anda menjalani musim yang baik tahun lalu.Kami telah menganalisis dan ada hal-hal yang perlu kami tingkatkan," sambung juru taktik 52 tahun.

Pada perjalanan musim lalu Sheffield United mampu mengantongi 24 kemenangan di Liga Primer Inggris. The Balades hanya kebobolan 39 gol saja. Untuk itu fokus Wilder saat ini adalah mempertajam lini depan mereka.

"Saya pikir kami kelima atau keenam di divisi dalam menciptakan peluang besar (tahun lalu) dan kami merasa kami perlu meningkatkan gol kami. Rekor pertahanan kami luar biasa. Jika kita bisa meniru itu atau berada di dalam dan sekitar itu, itu akan bagus. Tapi ada cara berbeda yang kami butuhkan untuk bermain."

Sheffield sukses mengakhiri musim lalu di peringkat sembilan dengan mengoleksi 54 angka. Aaron Ramslade dan kolega bahkan sempat merangsek ke posisi lima besar liga sebelum akhirnya tersingkir dari perlombaan zona Eropa. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement