Rabu 02 Sep 2020 17:44 WIB

Kapolda Pantau Protokol Kesehatan di Dua Pabrik di Bekasi

Kapolda mengatakan penanganan Covid-19 harus melibatkan masyarakat.

Kapolda Metro Jaya - Irjen Nana Sudjana
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Kapolda Metro Jaya - Irjen Nana Sudjana

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana bersama rombongan melakukan pemantauan penerapan protokol kesehatan Covid-19 di dua perusahaan yang berlokasi di kawasan East Jakarta Industrial Park (EJIP) Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu (2/9). Dalam kunjungan kerja ke PT Omron dan Epson Indonesia itu, Kapolda juga memastikan standar protokol tersebut diterapkan dengan baik.

"Kami mengecek kesiapan dua perusahaan ini, sudah sesuai standar protokol kesehatan apa belum. Kami juga ingin dua perusahaan ini menjadi 'role model' bagi perusahaan lain khususnya dalam hal penerapan protokol kesehatannya," kata dia.

Baca Juga

Menurut Nana, memastikan kesehatan dan keselamatan pekerja merupakan sebuah kewajiban perusahaan yang dapat dilakukan dengan menerapkan standar protokol kesehatan secara optimal. Melalui peran aktif sektor industri, kapolda berharap penyebaran Covid-19 dapat diminimalisir di tengah kebijakan pelonggaran aktivitas masyarakat oleh pemerintah.

Kapolda juga meminta segenap aparatur pemerintah, lembaga, serta badan yang menangani Covid-19 menyiapkan strategi khusus yang tepat, komprehensif, dan masif. Sebab, ada keterbatasan jumlah personel juga perangkat yang jauh dari memadai.

 

"Strategi tersebut dengan melibatkan masyarakat secara luas dalam penanganan Covid-19, masyarakat harus memiliki tanggung jawab dan berpatisipasi aktif dalam penaganan Covid-19 sesuai dengan kapasitas dan kompetensinya masing-masing," katanya.

Seperti langkah yang dilakukan Forkopimda Kabupaten Bekasi melalui program Masyarakat Nyang Jaga Kampung (Mang Jaka). Dalam program ini, Forkopimda Kabupaten Bekasi membagi fokus penanganan ke dalam enam sektor di antaranya sektor industri, pariwisata, sentra ekonomi, pemukiman, moda transportasi, dan sektor kegiatan masyarakat.

"Strategi ini sudah berjalan dan dikembangkan. Pembentukan satgas-satgas di masing-masing sektor sudah terealisasi walaupun jumlahnya masih belum sesuai dengan harapan pada sektor pemukiman kampung tangguh Mang Jaka tersebut," ucapnya.

Kapolda kemudian melanjutkan kunjungan kerjanya ke Maxxbox Orange County Lippo Cikarang untuk memimpin penandatanganan deklarasi komitmen penerapan protokol kesehatan di sektor industri bersama 10 pengelola kawasan industri dan pemerintah daerah setempat. Dalam kesempatan yang sama Kapolda juga memimpin peluncuran 'Masker Sehati' guna mendukung program masker untuk semua yang digaungkan pemerintah sesuai anjuran otoritas badan kesehatan dunia WHO.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement