Rabu 15 Jul 2020 07:16 WIB

4.736 Tes Swab Digelar di Kabupaten Cirebon

Pemkab Cirebon menargetkan 22 ribu tes swab hingga akhir Juli 2020. 

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Agus Yulianto
Aktivitas petugas melakukan Swab Test Covid-19.
Foto: Edi Yusuf/Republika
Aktivitas petugas melakukan Swab Test Covid-19.

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- Sebanyak 4.736 tes swab sudah digelar di Kabupaten Cirebon. Tes tersebut akan terus dilakukan hingga tercapai target 22 ribu tes swab.

Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Cirebon, Nanang Ruhyana, menyebutkan, sasaran dalam tes swab itu, yakni Orang Dalam Pemantauan (ODP), Pasien Dalam Pemantauan (PDP), Orang Tanpa Gejala (OTG) dan pasien terkonfirmasi positif Covid-19.

"Sasarannya beragam," kata Nanang, Selasa (14/7). Selain masyarakat umum, juga orang yang melakukan perjalanan, pedagang pasar, santri, pemuka agama, dan tenaga kesehatan.

Nanang menyebutkan, Pemkab Cirebon menargetkan 22 ribu tes swab. Jumlah tersebut setara dengan jumlah satu persen dari total penduduk Kabupaten Cirebon. Dia optimis target itu bisa segera tercapai. "Targetnya sampai akhir Juli ini," ujar Nanang.

 

Dalam beberapa hari kedepan, pelaksanaan tes swab massal akan digencarkan kepada para pelaku usaha di bidang pariwisata maupun tempat hiburan malam. Hal itu seiring dengan dibukanya kembali sektor pariwisata dan tempat hiburan malam di Kabupaten Cirebon.

Sementara itu, hingga Selasa (14/7), total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Cirebon mencapai 26 orang. Dari jumlah tersebut, 19 orang dinyatakan sembuh, empat orang masih dalam perawatan dan tiga orang meninggal dunia. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement