Senin 06 Jul 2020 17:24 WIB

Brad Binder Sambut Kedatangan Danilo Petrucci di KTM

Binder memuji keputusan KTM mengontrak Petrucci untuk musim MotoGP 2021.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
Danilo Petrucci
Foto: EPA-EFE/Claudio Giovannini
Danilo Petrucci

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pembalap MotoGP Brad Binder menyambut kedatangan Danilo Petrucci di tim KTM musim depan. Ia percaya pengalaman Petrucci di Ducati yang memenangi sejumlah seri MotoGP akan melengkapi pekerjaan Dani Pedrosa.

"Orang yang datang seperti Danilo hebat menurut saya karena dia punya banyak pengalaman," kata Binder dikutip dari Crash, Senin (6/7). "Dia sudah berada di pabrik Ducati beberapa tahun terakhir dan orang itu telah naik podium beberapa kali dan merupakan pemenang balapan."

Brad Binder memuji keputusan KTM untuk mengontrak Danilo Petrucci untuk musim MotoGP 2021, menyusul hilangnya Pol Espargaro. Binder akan menghabiskan kampanye MotoGP rookie-nya bersama Espargaro, yang telah menjadi pembalap KTM sejak debutnya di kelas utama pada 2018. Tetapi pembalap Spanyol itu kemudian akan pergi pada akhir musim ini dalam kepindahan ke Repsol Honda.

Petrucci awalnya diharapkan menjadi pengganti langsung untuk Espargaro di tim Factory, tetapi justru akan bergabung dengan Tech3 KTM sebagai rekan setimnya ke Iker Lecuona, dengan Miguel Oliveira bergerak bersama Binder. Namun KTM menegaskan keempat pengendara akan memiliki mesin yang sama.

Sementara Petrucci akan menjadi orang baru di KTM, Binder menyoroti kemajuan yang dibuat sejak Dani Pedrosa, yang menghabiskan seluruh karier grand prix bersama Honda, bergabung dengan proyek ini sebagai pengendara tes.

"Saya pikir input (Petrucci) akan menjadi luar biasa, tetapi pada saat yang sama kami juga memiliki Dani Pedrosa, semua yang ia bawa tampaknya bekerja lebih baik dan menjadi peningkatan bagi kami semua," ujar Petrucci menjelaskan. "Jadi saya pikir KTM bekerja ke arah yang bagus dan saya pikir masa depan akan cerah."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement