Jumat 03 Jul 2020 03:45 WIB

Bolehkah Makan Biji Semangka?

Saat menyantap semangka, biji semangka kerap dibuang oleh sebagian orang.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Nora Azizah
Saat menyantap semangka, biji semangka kerap dibuang oleh sebagian orang (Foto: ilustrasi semangka)
Saat menyantap semangka, biji semangka kerap dibuang oleh sebagian orang (Foto: ilustrasi semangka)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Semangka merupakan buah yang sangat menyegarkan namun terkadang cukup merepotkan saat dimakan. Sebagian orang harus meluangkan waktu lebih untuk membuang biji semangka saat menyantap semangka berbiji. Apakah membuang biji semangka memang harus dilakukan, atau itu hanya kebiasaan saja?

Menurut USDA, biji semangka merupakan sumber dua jenis mineral yang baik. Kedua mineral tersebut adalah zat besi dan magnesium.

Magnesium berperan dalam mengubah makanan menjadi energi serta mendukung sistem otot dan saraf. Magnesium juga diketahui dapat membantu menurunkan inflamasi kronik dan tekanan darah tinggi, serta dapat meringankan masalah tidur dan rasa cemas.

Perempuan dewasa dianjurkan untuk mendapatkan asupan 320 gram magnesium per hari. Sedangkan satu genggam biji semangka mengandung sekitar 21 gram magnesium.

Tentu pemenuhan seluruh kebutuhan magnesium tidak harus datang dari biji semangka. Akan tetapi, biji semangka dapat menjadi salah satu sumber magnesium yang baik untuk dikonsumsi.

Seperti dilansir First For Women, Jumat (3/7), zat gizi juga berperan penting dalam kesehatan darah, pertumbuhan fisik, fungsi sel dan perkembangan otak. Perempuan dewasa dianjurkan mendapatkan asupan zat besi sebanyak 17-19 gram per hari.

Satu genggam biji semangka mengandung sekitar 1,6 gram zat besi. Oleh karena itu, biji semangka juga dinilai dapat menjadi salah satu sumber zat besi yag baik.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengonsumsi biji semangka. Salah satunya adalah mengonsumsi langsung dari buahnya saat menyantap semangka. Pastikan biji semangka terkunyah dengan baik saat menyantapnya langsung dari buah semangka.

Biji semangka juga bisa dipisahkan dari buahnya dan dikumpulkan terlebih dahulu. Setelah itu, biji semangka bisa dipanggang hingga mencapai tingkat kematangan seperti biji bunga matahari atau biji labu panggang. Biji semangka panggang bisa disantap sebagai camilan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement