Selasa 23 Jun 2020 08:58 WIB

STMIK Nusa Mandiri Gandeng M-Tryout Tawarkan Beasiswa Kuliah

Namanya Beasiswa Generasi Mandiri Prestasi dan Talenta (GEMPITA).

Informasi tahapan seleksi Beasiswa Gempita Nusa Mandiri yang berkerja sama dengan M-Tryout.
Foto: Dok STMIK Nusa Mandiri
Informasi tahapan seleksi Beasiswa Gempita Nusa Mandiri yang berkerja sama dengan M-Tryout.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekolah Tinggi Manajemen Informatika (STMIK) Nusa Mandiri bekerja sama dengan M-Tryout menawarkan Beasiswa Generasi Mandiri Prestasi dan Talenta (GEMPITA) kepada calon mahasiswa. Beasiswa ini diperuntukkan untuk siswa/i yang telah lulus pada tahun 2020 yang memiliki rangking 1 hingga 20 di sekolahnya. 

Amin Nur Rais, ketua pengembang aplikasi M-Tryout  menjelaskan, M-Tryout merupakan aplikasi mobile yang dapat digunakan untuk pembelajaran untuk siswa SMA/SMK/MA Sederajat kelas 10, 11 dan 12 dalam menghadapi ujian.  

Persyaratan beasiswa GEMPITA Nusa Mandiri, kata Amin,  di antaranya scan raport kelas XI semester 1 dan semester 2, scan raport kelas XII semester 1. Calon mahasiswa penerima beasiswa wajib mengerjakan Tes Potensi Skolastik (TPS) melalui aplikasi M-Tryout. Pengumuman hasil seleksi akan diumumkan melalui website dan media sosial Sobat Sekolah maupun M-Tryout.

Calon mahasiswa penerima beasiswa wajib melakukan pendaftaran secara online melalui link https://sobatsekolah.com/beasiswa-gempita-nusa-mandiri/. 

“M-Tryout bekerja sama denga STMIKNusa Mandiri memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada  para calon mahasiswa untuk menimba ilmu pada jenjang yang lebih tinggi, dengan beasiswa yang diberi nama beasiswa GEMPITA untuk lulusan SMA/SMK/MA Sederajat yang baru saja lulus (fresh graduate),”  ujar Amin dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Para peserta beasiswa GEMPITA yang telah lolos seleksi diharuskan melakukan daftar ulang melalui aplikasi M-PMB Nusa Mandiri.

“Selanjutnya mahasiswa penerima beasiswa wajib mengikuti seminar personal development dan wajib mengikuti Masa Orientasi Kampus (MOKA) dan Seminar Inspirasi (SERASI) sebelum kuliah dimulai pada September 2020,”  jelas Amin.

Ketua STMIK Nusa Mandiri, Dr  Dwiza Riana mengungkapkan bahwa pihak STMIK Nusa Mandiri bekerja sama dengan M-Tryout untuk menyelenggarakan program beasiswa ini.

“Kami paham pada masa pandemi Covid-19 saat ini, pendidikan menjadi salah satu hal yang harus tetap diperhatikan oleh setiap orang terutama demi menyambut tatanan era baru yakni new era. Maka dari itu kami dari STMIK Nusa Mandiri memberikan kesempatan untuk para lulusan SMA/Sederajat agar dapat meneruskan pendidikannya dengan program beasiswa sehingga dapat meringankan pengeluaran dana keluarga, tetatpi tetap bisa berkuliah,” tutur Dwiza.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement