Rabu 17 Jun 2020 19:01 WIB

10 Film yang tak Disangka akan Rugi Besar di Box Office

Film Justice League rugi Rp 709,6 miliar hingga Rp 1,4 triliun.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Qommarria Rostanti
Salah satu adegan di film Justice League.
Foto: DC Films/Warner Bros Pictures.
Salah satu adegan di film Justice League.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Film yang dibintangi oleh aktris dan aktor ternama hingga diproduksi oleh sutradara bertangan dingin tidak menjadi jaminan akan sukses. Ada cukup banyak film yang mengalami kerugian besar meski didukung oleh nama-nama besar dalam industri perfilman.

Setidaknya ada 10 film yang semula digadang akan mendulang sukses namun ternyata mengalami kerugian. Berikut ini adalah kesepuluh film tersebut seperti dilansir Insider baru-baru ini:

1. Ali (2001)

Ali merupakan film biopik petinju ikonik Muhammad Ali yang dibintangi oleh aktor Will Smith. Film ini menelan biaya produksi sebesar 118 juta dolar AS atau sekitar Rp 1,7 triliun namun hanya meraup untung sekitar 87 juta dolar AS atau sekitar Rp 1,2 triliun. Bila ditotal dengan biaya pemasaran, kerugian yang harus ditanggung Sony untuk Ali mencapai lebih dari 100 juta dolar AS atau sekitar Rp 1,4 triliun.

2. Sinbad: Legend of the Seven Seas (2003)

Film animasi ini dibintangi oleh bintang ternama Brad Pitt dan Catherine Zeta-Jones. Akan tetapi, film ini membuat Dream Works harus kehilangan 125 juta dolar AS atau sekitar Rp 177,4 miliar.

3. Alexander (2004)

Film ini dibintangi oleh Colin Farrell dan Angelina Jolie di masa kejayaan mereka sebagai bintang film. Akan tetapi, film dengan biaya produksi 155 juta dolar AS atau sekitar Rp 2,2 triliun ini justru membuat perusahaan produksi film Intermedia merugi 71 juta dolar AS atau sekitar Rp 1 triliun.

4. Around the World in 80 Days (2004)

Film ini dibintangi oleh aktor Jackie Chan, setelah dua kali berturut-turut sukses dengan film Rush Hour. Film ini menelan biaya produksi sekitar 110 juta dolar AS atau sekitar Rp 1,6 triliun namun hanya meraup untung sekitar 72 juta dolar AS atau sekitar Rp 1 triliun.

5. Stealth (2005)

Film bertabur bintang seperti Jamie Foxx, Josh Lucas, dan Jessica Biel ini diproduksi dengan biaya 138 juta dolar AS atau sekitar Rp 1,96 triliun. Akan tetapi, film yang disutradarai oleh sutradara Fast and Furious Rob Cohen ini mengalami kerugian 56 juta dolar AS atau sekitar Rp 794,7 miliar.

6. Sahara (2005)

Popularitas Penelope Cruz dan Matthew McConaughey tak mampu menyelamatkan film ini dari kerugian. Film yang menelan biaya produksi sebesar 160 juta dolar AS atau sekitar Rp 2,3 triliun ini diperkirakan merugi sebesar 78 juta dolar AS atau sekitar Rp 1,1 triliun.

7. Poseidon (2006)

Film yang merupakan remake dari film The Poseidon Adventure ini dibintangi oleh Kurt Russell. Film dengan biaya produksi sebesar 160 juta dolar AS atau sekitar Rp 2,3 triliun ini membuat Warner Bros merugi 69 juta dolar AS atau sekitar Rp 979,2 miliar.

8. Evan Almighty (2007)

Film yang dibintangi Steve Carell dan Morgan Freeman ini tak dapat mengikuti jejak kesuksesan pendahuluny, Bruce Almighty. Alih-alih meraup untung, film ini justru megalmai kerugian sekitar 50 juta dolar AS Evan Almighty atau sekitar Rp 709,6 miliar.

9. Hugo (2011)

Film mengenai seorang anak yang tinggal di stasiun kereta api ini dibintangi oleh aktor muda Asa Butterfield dan Chloe Grace Moretz. Film ini mengalami kerugian sebesar biaya produksinya, yaitu 80 juta dolar AS atau sekitar Rp 1,1 triliun.

10. Green Lantern (2011)

Nama besar Ryan Reynolds dan Blake Lively tidak berhasil menyelamatkan film superhero ini dari kerugian. Film ini diperkirakan mengalami kerugian sebesar 75 juta dolar AS atau sekitar Rp 1 triliun.

Masih ada beberapa film lain yang merugi di antaranya Alice Through the Looking Glass (2016) yang rugi sekitar Rp 993,4 miliar, Justice League (2017) yang rugi Rp 709,6 miliar hingga Rp 1,4 triliun, dan Cats (2019) yang merugi sekitar Rp 1,6 triliun.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement