Kamis 28 May 2020 16:10 WIB

Jalan Pengkadan-Jongkong di Kapuas Hulu Terendam Banjir

Jalan Pengkadan-Jongkong di Kapuas Hulu terendam banjir akibatnya lalin terhambat.

Banjir menggenangi jalanan. ILustrasi
Foto: Antara/Rahmad
Banjir menggenangi jalanan. ILustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bagian jalan yang menghubungkan Kecamatan Pengkadan dan Jongkong di wilayah Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, teredam banjir. Akibatnya lalu lintas kendaraan terhambat.

"Saya bersama anggota Bhabinkamtimas sudah mengecek kondisi banjir, kendaraan roda empat dan roda enam tidak bisa melintas di ruas Pengkadan - Jongkong," kata Kepala Kepolisian Sektor PengkadanIpda Jaspiankepada ANTARA di Putussibau, Kapuas Hulu, Kamis (28/5).

Menurut Jaspian, jembatan di atas Sungai Timpakdi perbatasan Dusun Semelangitdi Desa Sirajaya dengan Desa Mawandi Kecamatan Pengkadanjuga tergenang sehingga mobil tidak bisa melintas.

Ia menjelaskan, banjir akibat luapan air Sungai Pengkadan setelahhujan deras turun pada Rabu (27/5) malam menyebabkan banjir di beberapa bagian wilayah Kecamatan Pengkadanseperti Desa Sirajaya, Desa Kerangan Panjang, Desa Mawan, dan Desa Pengkadan Hilir.

Jaspian mengimbau warga Kecamatan Pengkadanmewaspadai potensi bencana selama musim penghujan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement