Ahad 24 May 2020 18:25 WIB

Cibir McGregor, Khabib: Dia Petarung Terbaik UFC di Twitter

Anda itu cuma petarung UFC terbesar dalam sejah Twitter

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Muhammad Akbar
Khabib Nurmagomedov memiting Conor McGregor pada laga UFC 229 di Las Vegas, Sabtu (8/10) waktu setempat.
Foto: Stephen R. Sylvanie-USA TODAY/Reuters
Khabib Nurmagomedov memiting Conor McGregor pada laga UFC 229 di Las Vegas, Sabtu (8/10) waktu setempat.

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Khabib Nurmagomedov menyindir Conor McGregor yang mengklaim dirinya sebagai yang terbaik dalam sejarah petarung mix martial arts.

Petarung asal Irlandia yang juga juara divisi dua itu, mengunggah pernyataan di media sosial, saat menempatkan posisinya di antara Anderson Silva, George St-Pierre dan Jon Jones, sebagai yang terbaik di dalam oktagon.

McGregor, yang sebelumnya mengalahkan Donald Cerrone dalam waktu 40 detik Januari lalu, menempatkan dirinya di No. 2 sebagai petarung MMA terbaik sepanjang masa di belakang Anderson Silva. Pernyataan McGregor itu pun seolah mengganggu Khabib, yang merupakan rival abadi McGregor dan juga juara bertahan kelas ringan.

Petarung asal Rusia itu mengalahkan McGregor di UFC 229 pada Oktober 2018. Pertarungan itu juga berakhir rusuh, yang membuat kedua petarung mendapatkan sanksi dari UFC.

''Anda memasukan kelas bulu, Anda memasukan kelas ringan dan Anda memasukan kelas welter, Anda tidak pernah mempertahankan gelar di UFC atau Cage Warriors, Anda menyerah lebih dari GSP, Spider dan Bones. Anda petarung UFC terbesar dalam sejah twitter,'' ujar Khabib, dikutip dari The National, Ahad (24/5).

Petarung di peringkat keempat dan terakhir yang disebut McGregor adalah juara kelas berat Jon Jones. Walaupun, McGregor menilai Jon kerap tampil tak bersemangat dan keputusan menang yang dipertanyakan.

Jon pun senang dengan balasan dari Khabib. Bahkan, Jon ikut menyindir keras McGregor dengan menggunggah daftar 12 pemenang terbanyak UFC. Dalam daftar itu, tak ada nama McGregor. ''GOAT (Greates of All Time), dimana Anda?'' ucap Jon seraya menyindir McGregor.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement