Selasa 19 May 2020 16:48 WIB

Ini Calon Lokasi Babak Playoff IBL 2020

Empat Kota tersebut adalah Jakarta, Bandung, Malang dan Yogyakarta.

Rep: Fitrianto/ Red: Muhammad Akbar
IBL Esports Competition
Foto: fitriyanto/republika
IBL Esports Competition

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Direktur Utama IBL Junas Miradiarsyah mengatakan ada empat lokasi calon tuan rumah babak playoff IBL 2020 jika IBL digelar bulan September nanti. Empat Kota tersebut adalah Jakarta, Bandung, Malang dan Yogyakarta.

Ketika dihubungi Republika.co.id, Selasa (19/5) Junas mengatakan empat kota tersebut menjadi calon tuan rumah babak playoff IBL Pertamax 2020 hingga babak semifinal nanti. Sedangkan babak final menggunakan format home and away sehingga bergantung tim mana yang akan lolos ke partai puncak nanti.

"Pertimbangan utama adalah Izin dari Daerah tersebut. Ini yang paling penting, di masa pandemi Covid-19 ini, setiap daerah memiliki kebijakan berbeda tergantung sejauh mana tingkat penyebab virus i daerah tersebut." Jelas Junas.

Selain faktor izin menurut Junas selanjutnya adalah masalah efesiensi biaya. "Saat ini semua pasti terdampak secara ekonomi. Jadi pertimbangan pemilih lokasi juga kita berhitung secara ekonomi. Misalnya, sewa lokasi, penerbangan atau trasnportasi serta penginapan yang terjangkau. Kita belum putuskan."

IBL rencana akan melanjutkan liga awal September, dimana format yang digunakan langsung memainkan babak playoff untuk lima tim terbawah (Amartha Hangtuah, Bima Perkasa Jogja, Pacific Caesar Surabaya, Prawira Bandung dan Satya Wacana Salatiga) Mereka akan bertanding dengan sistem round robbin. Empat tim teratas akan melaju ke fase kedua Playoff (perempat final).

Di fase kedua ini empat tim hasil playoff ini sudah ditunggu empat tim teratas babak reguler (di luar Indonesia Patriots). Empat tim tersebut adalah NSH Jakarta (1), Pelita Jaya Bakrie (2), Satria Muda Pertamina (3) dan Louvre Surabaya (4).

Pada fase kedua ini menggunakan sistem knock out atau sistem gugur satu kali bermain. Peringkat satu hasil playoff akan melawan peringkat empat Reguler (1vs4) 2vs3, 3vs2 dan 4vs1. Pemenangnya akan lolos ke babak semifinal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement