Senin 13 Apr 2020 12:11 WIB

Amanda Rawles Temukan Kepuasan Tersendiri dengan Bebenah

Di rumah saja, Amanda Rawles menemukan kepuasan tersendiri dengan bebenah.

Amanda Rawless menemukan kepuasan tersendiri dengan bebenah.
Foto: Dok MNC Pictures
Amanda Rawless menemukan kepuasan tersendiri dengan bebenah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris Amanda Rawles menghabiskan waktu selama berdiam diri saat pandemi dengan hal-hal produktif, termasuk membereskan rumah. Aktris yang sedang melanjutkan pendidikan di Australia ini menuturkan, merapikan kamar dan barang-barang agar rapi dan enak dipandang adalah salah satu kiat untuk membuatnya sibuk setiap hari.

"Coba bebersih kamar atau rumah, pasti itu akan killing time banget dan enggak tahu kenapa ada kepuasan tersendiri," kata Amanda pada Antara beberapa waktu lalu.

Baca Juga

Membersihkan rumah adalah salah satu kiat Amanda agar tidak bosan selama menerapkan pembatasan sosial di tengah wabah Covid-19. Pemain Gossip Girl Indonesia ini memanfaatkan waktu luang yang lebih panjang dengan mempelajari hal baru, seperti mengasah kemampuan bermain musik.

Amanda mempelajari lagu-lagu baru untuk dimainkan dengan ukulele. Dia juga kerap membuat vlog di kamar yang ia unggah ke Youtube untuk memberi kabar terbaru kepada para penggemar.

Berada di dalam rumah selama beberapa pekan membuat Amanda punya banyak waktu untuk dirinya sendiri, hal yang sulit dilakukan ketika ia masih disibukkan dengan berbagai kegiatan di lokasi syuting. Demi menjaga agar pikirannya tetap positif, ia memilih untuk menganggap masa isolasi diri seperti liburan. Tak perlu bekerja, bahkan sekolah pun bisa dilakukan dari rumah.

"Aku merasa punya waktu untuk bisa lebih memperbaiki diri, terus mengembangkan talent yang selama ini belum sempat diasah," tutur Amanda mengenai hikmah selama karantina.

"Walau dikarantina di rumah, tapi harus bersyukur, kita at least enggak sakit, itu yang harus terus diingat, bersyukur setiap hari."

Kadang Amanda keluar rumah untuk belanja barang-barang penting di supermarket. Ia selalu memakai masker dan membawa hand sanitizer ketika harus pergi. Dia memastikan selalu memakai penyanitasi tangan sebelum dan sesudah memegang barang-barang di area publik.

Suasana yang sepi di Australia kadang ia manfaatkan untuk berjalan-jalan agar tubuhnya tetap bergerak serta menikmati pemandangan. Tapi Amanda selalu memastikan tempat yang ia kunjungi betul-betul sepi.

"Sempat ke taman, jalan-jalan di luar, tapi kupastikan ke tempat yang enggak ramai," ujar dia.

Ketika pandemi berakhir, Amanda punya satu hal yang ingin ia lakukan di luar rumah, sebuah kegiatan yang belakangan ini digandrunginya.

"Ke kelas yoga, belakangan ini aku suka yoga di rumah. Pengin yoga bareng-bareng di kelas ada instrukturnya yang lebih proper," ungkapnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement