Rabu 01 Apr 2020 13:58 WIB

Aguero dan Messi, Dua Lawan Tangguh Van Dijk

Van Dijk menilai Aguero dan Messi lawan terberat dan tersulit yang ia hadapi.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Israr Itah
Penyerang Manchester City Sergio Aguero jadi lawan tangguh buat Virgil van Dijk.
Foto: AP Photo/Rui Vieira
Penyerang Manchester City Sergio Aguero jadi lawan tangguh buat Virgil van Dijk.

REPUBLIKA.CO.ID, MERSEYSIDE -- Bek Liverpool asal Belanda Virgil van Dijk punya dua lawan tangguh yang dikaguminya di lapangan hijau. Mereka, yakni Lionel Messi dan Sergio Aguero. Itu terungkap saat dia menjawab pertanyaan fan lewat Twitter pribadinya.

“Orang tersulit yang pernah Anda jaga?” tanya seorang fan.

Baca Juga

“Aguero,” jawab Van Dijk, dilansir dari Dailystar, Rabu (1/4).

Dia juga menjawab pertanyaan lain dari penggemar tentang siapa lawan terbarat. “Ada beberapa striker yang sulit di luar sana, tetapi mungkin Leo Messi paling berat,” kata kapten timnas Belanda itu.

Dia juga menyampaikan, momen terbesarnya dalam berkarier di lapangan hijau adalah ketika debut bersama timnas Belanda dan melawan Real Madrid. 

Van Dijk tampil sebagai penjaga pertahanan kokoh bagi Liverpool. Didatangkan dari Southampton, dia sukses membawa Liverpool menjuarai Liga Champions musim ini.

Musim ini di Liga Inggris, dia sangat sulit dilewati oleh lawan. The Reds kini menempati posisi pertama di klasemen dengan selisih 25 poin dengan City di urutan kedua. Itu artinya beberapa langkah lagi dia akan membawa Liverpool menjuara Liga Inggris kali pertama sejak 30 tahun.

Namun Van Dijk dan penggemar harus bersabar karena pandemi corona membuat liga Inggris dihentikan sementara. Para pemain dan staf Liverpool juga meminta kepada fan agar tak khawatir tentang masa depan liga. Saat ini yang terpenting adalah keamaan semua orang.

“Saya hanya ingin mengirim pesan untuk mengatakan saya berharap semua orang baik-baik saja di masa-masa sulit ini. Kita semua harus saling menjaga dalam situasi sulit bagi semua orang di seluruh dunia. Harap tetap aman. Kami akan kembali! Kalian tidak akan pernah sendiri," demikian pesan Van Dijk.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement