Selasa 31 Mar 2020 20:59 WIB

Lokasi Kabur Warga Positif Covid-19 Disemprot Disinfektan

Warga positif covid-19 yang kabur berhasil dibawa petugas ke RS Duren Sawit

Penanganan pasien terdampak virus corona
Foto: VOA
Penanganan pasien terdampak virus corona

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kecamatan Tebet akan melakukan penyemprotan disinfektan(sterilisasi) pada rute dan lokasi perempuan positif COVID-19 kabur dari rumahnya di kawasan Kebon Baru, Jakarta Selatan.

"Jalur yang dia lewati kita semprotkan disinfektan," kata Camat Tebet, Dyan Airlangga saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa (31/3). Sebelumnya diberitakan, seorang perempuan berusia 54 tahun kabur dari rumahnya setelah sepekan menjalani isolasi mandiri.

Perempuan tersebut dinyatakan positif COVID-19 setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) beberapa pekan lalu. Petugas kesehatan Kecamatan Tebet telah menjadikan wanita tersebut sebagai pasien dalam pemantauan yang melakukan isolasi secara mandiri di rumahnya.

Namun, yang bersangkutan sempat kabur dari rumah ketika petugas tim medis hendak melakukan pemeriksaan rutin di rumahnya Selasa pagi. Setelah dilakukan pencarian tidak ditemukan, sekitar jam 11.00 WIB petugas kembali lagi ke kantor. Lalu yang bersangkutan keluar dari tempat persembunyiannya.

 

Saat dibujuk oleh warga dan petugas agar tidak pergi kemana-mana, wanita tersebut menolak. Dia ingin mencari suaminya. Diduga perempuan positif COVID-19 tersebut juga menderita gangguan kejiwaan, berdasarkan penuturan warga setempat.

"Informasi dari warga memang kondisinya terganggu jiwanya. Tadi dia juga lempar-lempar batu ke petugas kita," kata Dyan.

Perempuan yang identitasnya disembunyikan tersebut berhasil dievakuasi oleh petugas bersama suaminya yang ikut membantu. Dyan juga memastikan, selama dalam pelariannya, perempuan tersebut tidak melakukan kontak dengan warga sekitar.

"Informasi warga sih enggak ada yang kontak, karena warga sudah tahu dia positif. Dia juga tidak melakukan kontak dengan warga," kata Dyan.

Kini perempuan positif COVID-19 tersebut telah dievakuasi oleh petugas dengan berpakaian lengkap menggunakan alat pelindung diri (APD), dibawa menggunakan ambulans menuju Rumah Sakit Duren Sawit sebagai rumah sakit rujukan pasien COVID-19.

Sementara itu, Humas PMI Jakarta Selatan, Dedet Haryadi mengatakan lokasi tempat pasien positif COVID-19 yang kabur tersebut sudah pernah dilakukan penyemprotan disinfektan.

PMI siap melakukan penyemprotan ulang di lokasi tersebut apabila ada permintaan susulan dari aparat pemerintahan setempat.

"Wilayah itu sudah disemprot kemarin, kalau ada permintaan susulan kita akan lakukan penyemprotan," kata Dedet.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement