Kamis 19 Mar 2020 19:20 WIB

Petarung Ini Bernafsu Habisi Conor McGregor

Oliveira sedang terus mengukir namanya lebih dalam ke buku sejarah UFC.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Conor McGregor (AP/John Locher)
Foto: AP/John Locher
Conor McGregor (AP/John Locher)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petarung asal Brasil Chrales Oliveira menegaskan apabila dirinya sangat siap untuk bertarung melawan Conor McGregor pada pertandingan selanjutnya.

Oliveira terus mengukir namanya lebih dalam ke buku sejarah UFC. Setelah mengalahkan, Kevin Lee dan memperpanjang rekor kemenangannya menjadi 14 dengan tujuh kemenangan secara beruntun.

Dalam sebuah wawancara purnalaga kontra Kevin Lee, "Do Bronx" julukan Oliveira, membahas prospek untuk pertarungannya di masa depan. Salah satunya menjalani laga versus "The Notorious" McGregor.

"Saya akan melawan McGregor dengan berat berapa pun, tidak masalah. Itu akan menjadi pertarungan yang bagus, saya benar-benar ingin melawannya. Bisa jadi di 155 atau 170, itu tidak masalah," tegas Oliveira dilansir Essentially Sport, Kamis (19/3).

Lebih lanjut, setelah mengalahkan Kevin Lee, Oliveira menyatakan bahwa ia siap bertarung untuk Kejuaraan Ringan UFC.

"Saya siap bertarung untuk itu sekarang. Tidak banyak yang bisa saya katakan, saya tidak menyerahkannya kepada hakim. Saya pingsan atau saya tunduk. Ini waktuku. Itu adalah sejarah baru, ini adalah Charles baru."

Namun, sangat diragukan bahwa Oliveira akan mendapatkan pertarungan gelar sekarang. Dia saat ini berada di peringkat 8 pada kelas ringan, dan tidak pernah ada seseorang yang keluar dari 'Big 5' atau 'Top 5' untuk mendapatkan gelar juara.

Sementara itu pertandingan UFC yang berlangsung di Amerika Serikat dan beberapa negara lain seperti Brasil kemungkinan bakal ditunda untuk beberapa waktu ke depan. Hal itu imbas dari maraknya pandemi virus corona.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement