Selasa 04 Feb 2020 22:31 WIB

Marc Marquez Akui tak Mudah Pertahankan Gelar Juara

Marquez merasa jauh lebih tertekan dalam mempertahankan gelar juara.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Nora Azizah
Mempertahankan gelar juara, adalah sebuah tantangan baru bagi pebalap MotoGP, Marc Marquez (Foto: Marc Marquez)
Foto: EPA-EFE
Mempertahankan gelar juara, adalah sebuah tantangan baru bagi pebalap MotoGP, Marc Marquez (Foto: Marc Marquez)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menjadi juara dunia, mungkin membutuhkan kerja keras. Namun, mempertahankan gelar juara, adalah sebuah tantangan baru bagi pebalap MotoGP, Marc Marquez.

Dalam acara penandatanganan kontrak kerja sama antara PT Astra Honda Motor (AHM) Indonesia dan Repsol Honda Team, juara MotoGP 2019 lalu itu mengaku mendapatkan tekanan lebih saat menjadi juara dan mempertahankannya. Akan tetapi, dia tak masalah dengan tekanan itu.

Baca Juga

“Tentu kalau Anda sudah memiliki titel, Anda akan mendapatkan tekanan yang lebih. Tapi aku menyukainya,” ungkap Marc dalam konferensi pers yang diadakan di Shangri-La Hotel, Jakarta Pusat, Selasa (4/2).

Menurutnya, jika seseorang mendapatkan tekanan lebih untuk mempertahankan gelar juara, maka itu adalah hal yang wajar bagi seorang juara. Artinya, orang-orang masih banyak mengharapkan orang tersebut untuk terus menjadi juara.

“Karena ya, kamu telah mendapatkan juara di masa lalu, dan kamu harus menjaganya sekarang. Ini mungkin bisa menjadi target saya,” jelas Marc.

Pebalap motoGP asal Spanyol itu mengatakan, ada satu tahap untuk mencapai tujuan tersebut. Yaitu, kerja yang sangat keras, terutama pada musim 2020. Sebab, menurutnya, pada musim ini, tak hanya timnya yang juga melakukan pengembangan untuk kompetisi musim ini.

Ada tim-tim lawan mereka, yang menurut Marc juga akan mengembangkan diri. Dengan demikian, dia dan timnya pun harus bekerja sangat keras. “Tapi tahun ini akan sangat keras, seperti di setiap tahunnya.” jelas laki-laki yang akan berusia 27 tahun pada 17 Februari nanti.

Selain itu, dia dan timnya, akan terus fokus untuk mencapai tujuan-tujuan mereka. Menurutnya, kerja sama antara tim, para rider, dan motor sendiri harus lebih baik dari sebelumnya. Mereka berkomitmen untuk terus menunjukkan potensial mereka.

PT AHM kembali melanjutkan kerja sama dengan Repsol Honda Team untuk MotoGP Season 2020. Salah satu wujud kerja sama itu adalah pencantuman logo PT AHM "Satu Hati" pada motor Honda yang dikendarai oleh Marc dan Alex di MotoGP.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement