Rabu 01 Jan 2020 03:17 WIB

Aksi Para Bocah di Kelas Bahasa Inggris UMM

Dengan belajar bahasa Inggris yang menyenangkan, mereka kelak akan menjadi bintang

umm
Foto: umm
umm

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG --Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) belum lama ini mengadakan Art Performance dengan menghadirkan peserta berumur 7 hingga 12 tahun. Program English for Young Learners (EYL) ini menampilkan kemampuan anak dalam berbahasa Inggris seperti dengan bernyanyi, berpuisi, dan bermain peran.

Acara ini merupakan puncak dari pembelajaran bahasa Inggris yang telah dilaksanakan selama sepuluh kali pertemuan. Lebih tepatnya dimulai sejak akhir Oktober lalu. Kegiatan ini sekaligus untuk menyambut Tahun Baru 2020 dengan resolusi semakin percaya diri dalam mencapai cita-cita.

Dosen pengampu mata kuliah EYL di UMM, Kharisma Naidi menjelaskan, Every Kid Deserves to be a Star sengaja dipilih menjadi tema dalam Art Performance kali ini. Sebab, acara ini merupakan salah satu bukti kemampuan yang beragam dapat membuat semakin percaya diri.

"Bahwa dengan belajar bahasa Inggris yang menyenangkan, mereka kelak akan menjadi bintang,” kata Kharisma.

Menurut Kharisma, penampilan setiap kelas dari program EYL ini ditentukan oleh masing-masing. Dalam hal ini dengan tetap menyesuaikan pada tema besarnya. Kharisma berpendapat, konsep acara ini berhasil membuat para siswa antusias untuk mempersiapkan diri.

Salah satu pengajar EYL, Cahya menjelaskan, penampilan siswanya kali ini diambil dari materi yang diajarkan di kelas tentang cita-cita. Bertajuk 4.0 Dream and Dancing Show, siswa memperkenalkan diri dalam bahasa Inggris dan menyampaikan cita-cita mereka. Beberapa di antara ada yang berkeinginan menjadi youtuber, web designer, pemain sepak bola, model dan sebagainya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement