Kamis 11 Apr 2019 19:56 WIB

Keterampilan Sangat Diperlukan untuk Sambut Revolusi 4.0

Teknologi akan semakin dekat dengan kehidupan masyarakat.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Muhammad Hafil
Beberapa jenis robot yang dirancang mahasiswa Universitas Negeri Padang.
Foto: Padangmedia.com
Beberapa jenis robot yang dirancang mahasiswa Universitas Negeri Padang.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG--Rektor Universitas Negeri Padang (UNP) Ganefri mengatakan kalangan muda terutama mahasiswa harus menyiapkan diri menyongsong revolusi 4.0. Di masa revolusi 4.0 kata Ganefri jumlah tenaga kerja akan menurun karena digantikan oleh mesin dan internet. Sehingga, kalangan muda harus mengasah keterampilan agar tidak kalah bersaing di era revolusi 4.0.

"Ini tantangan ke depan buat generasi muda di era 4.0. Perlu menambah wawasan, meningkatkan skill dan keterampilan," kata Ganefri pada Kuliah Umum 'Indonesia Merdeka Sinyal' di Auditorium Universitas Negeri Padang, Kamis (11/4).

Ganefri mengatakan kalangan muda terutama kaum terpelajar harus cerdas memilah skill dan keterampilan yang akan dibutuhkan di era revolusi 4.0. Pihak kampus kata dia melihat yang akan sangat dibutuhkan adalah keterampilan yang bisa membuat pemecahan masalah di tengah masyarakat. Misalnya untuk memudahkan transaksi jual beli, distribusi dan lain-lain.

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Gubernur Nasrul Abit mengatakan ke depan, teknologi semakin menguasai kehidupan masyarakat. Bila masih canggung dengan teknologi terutama internet, akan ketinggalan. "Dengan teknologi, kita bisa menguasai dunia," ujar Nasrul.

Tapi Nasrul mengingatkan kalangan muda dan masyarakat pada umumnya agar bijak menggunakan teknologi informasi. Nasrul mengingatkan warganya agar tidak terlibat percakapan yang tidak baik di sosial media. Karena semua percakapan dan jalinan komunikasi di internet diawasi. Jadi kata Wagub jangan sampai ada warga yang berurusan dengan kepolisian karena ujaran kebencian.

Nasrul menyebut kalangan muda harus serius menyiapkan kualitas Sumber Daya Manusia agar saat revolusi 4.0 tidak tenggelam dalam persaingan.

Nasrul mengimbau agar kaum muda lebih fokus untuk belajar, meningkatkan kemampuan dan skill ketimbang menyimak informasi yang tidak perlu di sosial media.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement