DKI Geser Papua, Pimpin Perolehan Medali PON 2021

Logo PON XX Papua
Logo PON XX Papua
Foto: PON Papua

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kontingen DKI Jakarta menggeser tuan rumah Papua dari puncak klasemen perolehan medali PON XX Papua. Jakarta kini memimpin sementara dengan perolehan 10 emas, 5 perak dan 6 perunggu. Sementara, Papua turun ke posisi kedua dengan 9 emas, 2 perak dan 5 perunggu.

Pada Rabu (29/9) siang, DKI Jakarta sejauh ini sudah memperoleh empat medali emas. Dua diantaranya diraih dari cabor sepatu roda nomor 500 meter +D Putra dan Putri.

''Dua medali emas dan satu medali perak yang diraih DKI Jakarta di cabor sepatu roda ini membawa mereka memuncaki klasemen perolehan medali di klasemen sementara,'' sebut laporan situs resmi PON, Rabu (29/9).

''DKI menggeser posisi tuan rumah Papua dengan raihan 9 medali emas, 5 perak dan 6 perunggu,'' sebut laporan situs ponxx2021papua.com. Berikut daftar lengkap klasemen sementara perolehan medali PON XX Papua.

Di nomor 500 meter +D Putri, DKI Jakarta meraih medali emas lewat atlet Naura Rahmadija Hartanti yang mencatatkan waktu 48,229 detik. Medali emas yang diraih Naura ini menjadi torehan emas keduanya di cabor sepatu roda.

Baca juga : Putra-Putri Merauke Bangga Terlibat Sukseskan PON Papua

Naura menargetkan lima medali emas pada PON XX Papua. "Senang banget. Saya persembahkan medali emas kedua ini buat Mama dan Papa. Saya masih turun lagi di tiga nomor berikutnya. Saya di PON XX ini target lima medali emas," ujar Naura usai penyerahan medali.

Sementara itu, DKI juga berhasil menyabet emas dari nomor 500 meter+D putra. Atlet sepatu roda DKI Jakarta, Barijani Mahesa Putra, menjadi yang terdepan dengan catatan waktu 43,521 detik. 

 

Komentar

Terkait


Petenis Jawa Timur Aldila Sutjiadi melakukan servis ke arah lawannya petenis Jawa Tengah Alif Nafiah dalam babak perempat final tenis beregu putri di Jayapura, Papua, Rabu (29/9/2021).

Babak Perempat Final Tenis Beregu Putri PON XX Papua

Penari dari kampung Yoboi Danau Sentani membawakan tari Solok saat jeda pertandingan baseball antara tim baseball putra Jawa Barat melawan tim baseball putra Kalimantan Timur PON Papua di Lapangan Baseball Marthen Indey AURI Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Rabu (29/9/2021). Pementasan tari tradisonal khas Papua tersebut dilakukan untuk menghibur penonton dan mengenalkan kesenian dan kebudayaan Papua.

Aksi Tarian Tradisional Kampung Yoboi di Venue Baseball

Sejumlah atlet panahan putri membidik sasaran pada babak kualifikasi Panahan 70 M Recurve putri PON Papua di Lapangan Kampung Harapan, Sentani, Papua, Rabu (29/9/2021).

Babak Kualifikasi Panahan 70 Meter Recurve Putra dan Putri

Pebasket putra Sulawesi Utara Luis Jovan Golung (kanan) berebut bola dengan pebasket putra Bangka Belitung Antoni Erga (tengah) saat bertanding pada pertandingan Basket Putra 5x5 PON XX Papua di Mimika Sport Complex, Papua, Rabu (29/9/2021).

Basket Putra 5x5 Babel vs Sulut PON XX Papua

Atlet sepatu roda putra DKI Jakarta Barijani Mahesa Putra (depan) memacu kecepatannya pada Final nomor Sprint 500 M+D putra PON Papua di Arena Klemen Tinal Roller Sport, Kota Jayapura, Papua, Rabu (29/9/2021). Atlet sepatu roda putra DKI Jakarta Barijani Mahesa Putra berhasil meraih medali emas dengan catatan waktu 43,521 detik sementara medali perak diraih atlet sepatu roda putra Jawa Barat Radika Rais Ananda (43,892 detik) dan medali perunggu diraih atlet sepatu roda putra Jawa Barat Azmi Al Ghiffari (46,266 detik).

DKI Jakarta Sabet Emas Sprint 500M+D Cabor Sepatu Roda

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

Ikuti

× Image