Ahad 03 Mar 2019 10:07 WIB

Meriahkan IBF 2019 dengan Spirit Quran dan Kemanusiaan

Event IBF 2019 diikuti Wahdah Islamiyah yang mengusung spirit Quran dan kemanusiaan

Pada event IBF 2019 ini diikuti oleh Wahdah Islamiyah yang mengusung Spirit Quran dan Kemanusiaan sebagai taglinenya.
Foto: Rudisa Putra/Depok
Pada event IBF 2019 ini diikuti oleh Wahdah Islamiyah yang mengusung Spirit Quran dan Kemanusiaan sebagai taglinenya.

Islamic Book Fair (IBF) 2019 sudah resmi dibuka dari pekan lalu bertempat di JCC Senayan, Hall A, Jakarta yang diikuti lebih dari 300 an tenant dari berbagai penerbit, perusahaan travel, lembaga sosial maupun dakwah. Pada haripertama pembukaanya sudah dipenuhi pengunjung dari berbagai daerah dan berbagai komunitas.

Pada event IBF 2019 ini diikuti oleh Wahdah Islamiyah yang mengusung Spirit Quran dan Kemanusiaan sebagai taglinenya. Ini merupakan sebuah program yang unik dan patut dikunjungi oleh pengunjung IBF.

Spirit Quran merupakan program utama dari LAZIS Wahdah Islamiyah dengan berbagai variasinya, di antaranya ada Markaz Quran dengan layanan quran dari Nol, konsultasi quran dengan para hafidz dan pakar dari timur tengah yang punya sanad sampai Rasulullah SAW.

Kemudian juga ada layanan untuk penerimaan khatib dan pengajian umum bersama puluhan alumni timur tengah. Di samping itu, bagi yang turut berbagi, berkontribusi, dan berdaya dalam program Al Quran, ada Program Sejuta Quran Mendidik Negeri.

Disclaimer: Retizen bermakna Republika Netizen. Retizen adalah wadah bagi pembaca Republika.co.id untuk berkumpul dan berbagi informasi mengenai beragam hal. Republika melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda baik dalam dalam bentuk video, tulisan, maupun foto. Video, tulisan, dan foto yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim. Silakan kirimkan video, tulisan dan foto ke [email protected].
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement