Jumat 13 Jun 2014 00:02 WIB

Pitbull dan JLo Meriahkan Pembukaan Piala Dunia

Rep: Cr02/ Red: Erik Purnama Putra
Jennifer Lopez
Foto: Reuters
Jennifer Lopez

REPUBLIKA.CO.ID, SAO PAULO -- Piala Dunia 2014 akan segera memasuki babak kick-off. Panitia menjanjikan pertunjukan yang meriah sebelum melakukan pertandingan pembuka, Jumat (12/6) dini hari WIB.

Piala Dunia akan segera berlangsung, namun sebelum melakukan pertandingan pembuka antara Brasil melawan Kroasia, perhelatan akbar tersebut akan dihelat sejumlah pertunjukan yang menarik. Seperti sebelumnya, tuan rumah akan memberikan pertunjukan yang meriah dengan menampilkan budaya Brasil ke seluruh dunia.

Para penonton yang hadir di Stadion Arena de Sao Paulo mendapatkan kesempatan untuk melihat hal-hal yang menarik di Brasil yang dirangkum melalui beberapa pertunjukan serta bintang dan artis dunia. Selain itu, dalam pembukaan nanti penonton di stadion maupun melalui televisi di seluruh dunia akan mendengarkan lagu resmi Piala Dunia 2014.

Lagu resmi tersebut berjudul We are one (Ole Ola). Penyanyi Pitbull, Jennifer Lopez dan Claudia Leitter akan berkolaborasi membawakan lagu tersebut saat upacara pembukaan nanti.

Jenifer Lopez mengatakan bahwa dirinya sangat senang mendapatkan kesempatan tersebut. "Ini merupakan impian terbesar bagi seluruh penyayi di dunia untuk dapat membawakan lagu resmi Piala Dunia," kata Lopez seperti dilansir Bleacher Report.

Tak hanya pertunjukan musik, pada saat pembukaan nanti juga akan ada pertunjukan sirkus dunia serta tendangan bola pertama oleh 'Iron Man' sebagai simbol dibukanya Piala Dunia. Panitia juga menjanjikan tata cahaya yang terbaik serta pesat kembang api yang meriah demi memberikan upacara pembukaan Piala Dunia yang terbaik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement