Selasa 19 Jun 2018 17:35 WIB

Neymar Absen pada Sesi Latihan Timnas Brasil

Neymar mengalami cedera kaki kiri seusai laga pembuka lawan Swiss.

Penyerang Brasil Neymar (kiri) berebut bola dengan pemain Swiss, Valon Behrami dalam pertandingan di Grup E antara Brasil melawan Swiss, di Rostov Arena, Rusia, Ahad (17/6)
Foto: Darko Vojinovic/AP
Penyerang Brasil Neymar (kiri) berebut bola dengan pemain Swiss, Valon Behrami dalam pertandingan di Grup E antara Brasil melawan Swiss, di Rostov Arena, Rusia, Ahad (17/6)

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW --  Striker timnas Brasil, Neymar absen pada sesi latihan tim pada Senin (18/6) pagi. Neymar mengalami cedera pada kaki kirinya setelah laga pembuka Brasil lawan Swiss di Piala Dunia 2018 yang berakhir 1-1 pada Ahad (17/6).

Pada laga lawan Swiss, Neymar dilanggar sebanyak 10 kali. Di mana laga itu adalah laga kompetitif pertama Neymar bersama Brasil sejak Februari atau kala dia menderita patah tulang metatarsal kaki kiri.

Federasi Sepak Bola Brasil (CBF) menyatakan, selain Neymar, Paulinho dan Thiago Silva juga absen pada sesi latihan penuh. Mereka bertiga berlatih terpusah di bawah pengawasan fisioterapis.

"Tida ada yang perlu dikhawatirkan. Hal yang normal melakukan itu setelah laga," kata doktor tim, Rodrigo Lasmar, dikutip ESPN FC, Selasa (19/6).

Lewat akun Instagram, Neymar mengunggah foto saat dirinya mendapatkan perawatan. "Kerja keras," tercantum kalimat itu dalam foto yang diunggah Neymar.

Phillipe Coutinho,yang mencetak gol Brasil ke gawang Swiss menyatakan timnya memang telah menduga menjadi target lawan. "Ya, Swiss banyak menghajar kami, tapi semua laga akan seperti itu, saya kira," kata Coutinho.

Coutinho juga menegaskan, Neymar dalam kondisi baik-baik saja. Brasil selanjutnya akan menghadapi Kosta Rika pada Jumat (22/6) pada laga penyisihan Grup E.



Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement