Senin 05 Nov 2018 04:00 WIB

Forum OSIS di Jabar Diminta Tekan Masalah Kenakalan Pelajar

Anggota OSIS bisa menjadi duta di sekolah masing-masing.

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Muhammad Hafil
Tawuran pelajar.
Foto: Republika/Yasin Habibi
Tawuran pelajar.

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI--Keberadaan organisasi intra sekolah (OSIS) dinilai efektif untuk menekan masalah pelajar. Sebabnya mereka merupakan teman sebaya dengan pelajar lainnya sehingga bisa memberikan masukan agar terjadi perubahan.

Hal ini disampaikan Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi dalam ajang roadshow forum OSIS se-Jawa Barat 2018 di SMK Negeri 1 Sukabumi akhir pekan lalu. ‘’ OSIS se-Jawa Barat bisa menjadi duta sekolah masing-masing, sehingga berbagai masalah pelajar bisa dituntaskan,’’ ujar Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi.

Menurut dia, dengan kehadiran dan peran aktif OSIS maka dapat memberikan masukan yang tepat kepada teman sebayanya sesama pelajar. Hal ini nantinya  bisa menciptakan pelajar terbaik baik Sukabumi maupun Jawa Barat.

Fahmi menerangkan, OSIS sebagai wadah pembinaan kesiswaan dan salah satu sistem yang berfungsi sebagai tempat kehidupan berkelompok siswa bekerjasama untuk mencapai tujuan bersama. Harapannya OSIS yang dianggap sebuah organisasi yang ekslusif sekarang sudah saatnya tampil lebih membumi dan gaul.

Kepala SMKN 1 Kota Sukabumi Saepurohman Udung menambahkan, OSIS memiliki pernanan yang sangat vital. Sebabnya selain kurikulum, program kesiswaan menjadi hal pendukung dalam memajukan sekolah.

Jika kedua hal tersebut terlaksana dengan baik lanjut Udung, maka upaya sekolah untuk mencetak generasi muda terbaik akan berjalan dengan baik. Di sisi lain OSIS juga bisa menentramkan hati dan menjembatani sekolah dengan peserta didik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement