Sabtu 11 Jul 2015 10:25 WIB

Boarding School Harus Ciptakan Suasana Seperti di Rumah

Rep: c 37/ Red: Indah Wulandari
Some female students recite Quran in their Islamic boardinng school. West Java plans to build an ecotourism-based Islamic boarding school, where people can learn Islam in fun ways. (illustration)
Foto: Antara/Syaiful Arif
Some female students recite Quran in their Islamic boardinng school. West Java plans to build an ecotourism-based Islamic boarding school, where people can learn Islam in fun ways. (illustration)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Menteri Pendidikan Anies Baswedan menyebutkan bahwa pendidikan yang paling pertama dan penting dimulainya dari rumah, yaitu orang tua.

Namun, untuk anak-anak yang bersekolah asrama (boarding school) atau pesantren, pihak sekolah wajib untuk memberikan karakter orangtua di dalam sekolah tersebut.

“Pendidikan dari orangtua itu mulai dari kandungan, apalagi usia dini. Ketika orangtua misalnya menitipkan anaknya ke boarding school, maka boarding school ini harus benar-benar menyadari sebagian dari karakter orang tua ada di sekolah itu,” kata Anies saat diskusi Ngobrol Santai Tentang Dakwah di Lembaga Dakwah iHaqi center, Jumat (10/7).

Anies menjelaskan, di dalam sekolah asrama tersebut harus diciptakan suasana kasih sayang dan harus bisa menumbuhkan suasana kedekatan orangtua. Agar anak-anak yang tumbuh besar jauh dari orangtua bisa membangun sebuah keluarga.

“Jangan sampai anak-anak yang jauh dari orangtua, justru yang terbangun adalah anak yang individualistik dan tidak bisa membangun suasana keluarga,”imbuhnya.

“Karena lingkar terkecil adalah lingkar keluarga. Jadi kalau kita dipesankan jagalah dirimu dan keluargamu dari api neraka, ya yang kita jaga adalah keluarga. Karena itu lingkar keluarga suasana keluarga itu harus dijaga. Jadi karakter keluarga harus bisa ditumbuhkan,” katanya.

Untuk itu, Anies menegaskan para orangtua dalam memilih tempat mendidik anak harus memperhatikan hal tersebut, jangan sampai ketika anak diasramakan, justru mereka kehilangan suasana kehangatan keluarga.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement