Selasa 21 Nov 2017 12:36 WIB

Guru Jadi Ujung Tombak Pendidikan Karakter Siswa

Seorang guru saat mengajar di sekolah (ilustrasi).
Foto: Antara/Rivan Awal Lingga
Seorang guru saat mengajar di sekolah (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, PURBALINGGA -- Bupati Purbalingga, Jawa Tengah, Tasdi, mengajak para guru untuk terus meningkatkan profesionalitas guna meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah tersebut.

"Terus tingkatkan profesionalitas, etos kerja, dan disiplin," kata Bupati Purbalingga, Tasdi di Purbalingga, Selasa.

Bupati Purbalingga mengatakan, guru merupakan ujung tombak dalam membangun pendidikan karakter bagi generasi muda. Bupati juga menambahkan, pada saat ini, degradasi moral banyak terlihat pada generasi muda.

Karenanya, perlu pendidikan karakter yang optimal, agar mempersiapkan generasi muda dari berbagai problematika remaja. "Perlu pendidikan karakter yang optimal, agar anak didik memiliki kepribadian yang baik, yang santun, yang tidak mudah terjerumus pada berbagai problematika remaja," katanya.

Untuk mewujudkan hal tersebut, kata Bupati, membutuhkan peran strategis para guru. "Kami berharap banyak pada para guru untuk membentuk karakter bangsa. Guna mencegah terjadinya degradasi moral, kami berharap para guru terus memantau dan membentuk anak didik agar lebih baik lagi," katanya.

Sementara itu, Bupati Purbalingga juga menambahkan, total anggaran pendidikan tahun 2018 sebesar Rp 822 miliar. Termasuk untuk membayar belanja gaji guru dan sertifikasi. "Kami berharap indeks pembangunan manusia terus meningkat di tahun 2018," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement