Jumat 04 May 2018 13:54 WIB

COMMINFEST 2018 Dorong Masyarakat Produktif di Era Digital

Kompetisi berskala nasional ini diselenggarakan pada 4-5 Mei 2018.

Gelaran COMMINFEST 2018.
Foto: Dokumen
Gelaran COMMINFEST 2018.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Gelaran Communication Interest Festival (COMMINFEST) bakal kembali hadir. Sebagai kompetisi yang bergerak dalam bidang Ilmu Komunikasi, COMMINFEST mengajak insan muda Indonesia untuk turut ambil bagian dalam perubahan negara, melalui bidang ilmu komunikasi.

Seperti dijelaskan koordinator pelaksana COMMINFEST 2018, Tirza Ariella, kegiatan rencananya berlangsung di auditorium kampus IV Universitas Atma Jaya Yogyakarta. Adapun tahun ini COMMINFEST mengangkat tema 'Bridging the Diversity – Empowering Society in Digital Era'.

Ia menguraikan Indonesia menjadi salah satu negara yang sudah memasuki Revolusi Industri 4.0. Sebuah era di mana segala aktivitas manusia sudah dimudahkan dan serba terdigitalisasi dengan baik.

"Namun sayangnya, beberapa lapisan masyarakat masih belum mampu untuk turut beradaptasi dan saling unjuk inovasi pada babak peradaban ini. Hingga akhirnya, era digital dianggap dapat menciptakan suatu kerusakan tatanan kehidupan masyarakat, terkhusus pada bidang perekonomian," ujarnya, dalam siaran pers.

Melihat situasi ini, lanjut dia, pemerintah berkomitmen untuk mewujudkan perekonomian Indonesia yang lebih baik di era digital ini. Melalui sembilan program unggulan Nawacita, program ketujuh difokuskan untuk  mewujudkan kemandirian ekonomi dengan menggerakkan sektor-sektor strategis ekonomi domestik, di mana akan diwujudkan penguatan teknologi  melalui kebijakan penciptaan sistem inovasi nasional (www.kpu.go.id).

"Dengan penyelenggaraannya di tahun kelima ini, COMMINFEST bertujuan mengajak mahasiswa untuk melakukan pemberdayaan terhadap masyarakat produktif di era digital guna mewujudkan kemandirian ekonomi negara Indonesia di era revolusi industri 4.0," katanya.

Kompetisi berskala nasional ini diselenggarakan pada 4-5 Mei 2018. Selain adanya kompetisi sebagai rangkaian acara, diadakan pula seminar atau workshop dari setiap mata lomba yang dibuka untuk umum.

Seminar atau workshop akan diisi oleh banyak pembicara dari media massa, Hakuhodo Indonesia, Youth Laboratory Indonesia, Radio Hard Rock FM, i-Radio, Chalkboard, Cornelia&Co, tak ketinggalan akademisi dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik UAJY.

COMMINFEST diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HMPS Kom) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Komunikasi UAJY, bersama Kelompok Profesi / Kelompok Studi (KPKS) seperti Atma Jaya Broadcasting Network (ABN), Bohlam Advertising, Teras Pers, PR.Comm (PR Community) dan Atma Jaya Radio (AJR).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement