Jumat 21 May 2010 22:19 WIB

Seribu Siswa SMP di Jakarta tak Ikuti UN Ulangan

Rep: C 21/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Ujian Nasional
Foto: ISTOCK PHOTO
Ujian Nasional

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Sebanyak 1049 siswa menengah pertama yang tak lulus UN tidak menghadiri ujian ulangan SMP 2010. Menurut Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Taufik Yudi Mulyanto, sebagian besar siswa tersebut tak hadir tanpa keterangan.

Berdasarkan Data Dinas Pendidikan DKI Jakarta, pada hari pertama, Senin (17/5), tercatat ada 10.908 peserta yang dijadwalkan mengikuti UN Ulangan. Namun hanya total 10.617 siswa atau 97,33 persen dinyatakan hadir. Sejumlah 291 siswa atau 2,67 persen tidak hadir.

Begitu pula hari kedua, Selasa (18/5), dari jumlah peserta UN total terdaftar 33.423 siswa.  Tapi yang hadir sebanyak 33.138 atau 99,15 persen. Sementara yang tidak hadir 285 siswa atau 0,85 persen.

Pada hari ketiga, Rabu (19/5), jumlah total peserta ujian dalam daftar adalah 33.418 siswa, sedangkan yang hadir 33.175 (99,27 persen) dan yang tidak hadir sebanyak 243 (0,73 persen).

Pada hari keempat, Kamis (20/5), tercatat sebanyak 30.397 siswa. Namun, siswa yang hadir melaksanakan ujian hanya 30.167 siswa ( 99,24 persen) dan yang tidak hadir sebanyak 230 siswa (0,76 persen).

“ Dengan begitu, siswa yang tidak hadir dinyatakan tidak lulus UN dan mereka itu tidak bisa melanjutkan pendidikan ke SMA,” katanya Jumat pagi saat dihubungi melalui telepon (21/5). Agar bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) mereka diminta untuk mengulang pada tahun ajaran depan atau mengikuti Paket B.

Dari data Dinas Pendidikan DKI, total peserta UN SMP tahun 2010 sebanyak 135.236 siswa. Dari jumlah tersebut, siswa yang dinyatakan lulus ujian mencapai 71,03 persen atau 95.057 siswa. Sedangkan sisanya 39.179 siswa dinyatakan tidak lulus.

Angka kelulusan UN SMP tahun ini mencapai 99,805 persen. Dari total 132.956 peserta UN, yang lulus mencapai 132.697 peserta (99,805 persen) dan yang tidak lulus hanya 259 siswa (0,195 persen).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement