Senin 27 Aug 2018 04:25 WIB

Susah Makan Antarkan Rifda Jadi Pesenam Andal

Agar Rifda mau makan, orang tuanya jadi sering mengajak Rifda berolahraga.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Israr Itah
Rifda Irfana Lutfi
Foto: Dok Inasgoc
Rifda Irfana Lutfi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Andai Rifda Irfana Lutfi tidak susah makan saat masih balita, mungkin Indonesia tidak akan mendapatkan pesenam andal yang jadi andalan Merah-Putih. Gara-gara susah makan, remaja 18 tahun ini diperkenalkan dengan aktivitas olahraga oleh orang tuanya sejak kecil. 

Orang tua Rifda saat itu cemas melihat pertumbuhan putri keduanya yang tidak normal. Agar Rifda mau makan, orang tuanya jadi sering mengajak Rifda berolahraga. Awalnya Rifda diajarkan berenang. 

Ternyata cara ini berhasil, Rifda jadi punya nafsu makan dengan aktivitas olahraga yang diwajibkan orang tuanya. "Di situ orang tua sudah melihat kalau Rifda ternyata punya bakat olahraga," kata Rifda di Rumah Indonesia, Kuningan, Jakarta Selatan, pekan lalu.

Olahraga renang ini tidak selamanya digeluti Rifda. Bakat Rifda sebagai pesenam kemudian terlihat dan disalurkan orangtuanya. Mereka mendukung langkah Rifda. Rifda begitu mantap dengan olahraga senam setelah memenangkan perak SEA Games 2015 Singapura. 

Kini, Rifda terus percaya diri setelah mendapatkan medali perak di Asian Games 2018. Prestasi ini lanjutan dari raihan medali emas di SEA GAmes 2017 Kuala Lumpur. Berikutnya, gadis bertinggi badan 151 cm itu membidik turnamen terbesar dunia yakni Olimpiade 2020 di Tokyo. Sebelum itu, ia berharap dapat mengikuti beberapa kejuaraan dunia agar tiket ke Olimpiade bisa ia kantongi. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement