Selasa 10 Jul 2018 19:43 WIB

Jelang Asian Games, Pj Gubernur Jabar Kunjungi Pakansari

Stadion Pakansari akan digunakan sebagai venue cabang olahraga sepak bola Asian Games

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Israr Itah
Pj Gubernur Jawa Barat M Iriawan bersama Bupati Bogor Nurhayanti memantau kesiapan GOR Pakansari yang akan dijadikan salah satu venue Asian Games 2018, Selasa (10/7).
Foto: Republika/Zahrotul Oktaviani
Pj Gubernur Jawa Barat M Iriawan bersama Bupati Bogor Nurhayanti memantau kesiapan GOR Pakansari yang akan dijadikan salah satu venue Asian Games 2018, Selasa (10/7).

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat (Jabar) M Iriawan meninjau kesiapan Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, untuk Asian Games 2018Selasa (10/7). Iriawan hadir bersama jajaran dari Pemerintahan Kabupaten Bogor yaitu Bupati Nurhayanti dan dinas terkait.

"Ini hajat besar bagi Kabupaten Bogor. Termasuk nanti ada porda dan pra-porda. Bupati tidak bisa bekerja sendiri, harus dibantu oleh dinas terkait," ujar M Iriawan di Stadion Pakansari, Selasa (10/7).

Iriawan pun berharap agar pelaksanaan Asian Games 2018 berjalan lancar. Ia mengimbau agar saat pelaksanaan event, pedagang kaki lima (PKL) tidak memenuhi kawasan Stadion Pakansari.  Menurutnya keberadaan PKL tersebut sedikit mengganggu kenyamanan maupun kebersihan di kawasan stadion.

"Kita lihat tadi ada rangka warung-warung. Kita tahu mereka butuh makan, tapi ada batasan-batasan yang kira-kira untuk menyukseskan Asian Games mapun porda," kata dia.

Stadion Pakansari akan digunakan sebagai venue cabang olahraga sepak bola Asian Games 2018. Iriawan mewanti-wanti Bupati Bogor beserta jajarannya untuk turut membantu menyukseskan penyelenggaraan Asian Games 2018.

"Jangan sampai nanti ada warung bermunculan di kawasan Stadion Pakansari, itu jelek, karena Asian Games akan bawa nama baik Indonesia," tuturnya.

Selain menilai kondisi Stadion Pakansari, ia pun akan mengunjungi lokasi penyelenggaraan cabor paragliding. Ia menyebut sebelumnya telah melakukan rapat dengan Inasgoc dan mendapat laporan masih ada masalah.

"Ini harus dipastikan untuk pintu masuk dan keluar serta jalan ke sana," ujarnya.

Menanggapi masalah PKL, Bupati Bogor Nurhayanti mengatakan pihaknya sudah mulai melakukan penertiban PKL di kawasan Stadion Pakansari. Ia juga menjamin keberadaan PKL tidak akan muncul saat Asian Games untuk cabor sepak bola di Stadion Pakansari dimulai.

"Insya Allah akan kami jaga betul. Sudah koordinasi dengan instasi terkait, semua unsur akan turun menjaga kebersihan maupun keindahan kawasan Pakansari," ucapnya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement