Senin 11 Jun 2018 01:18 WIB

Benzema Absen dari Timnas, Ini Komentar Presiden Prancis

Macron mempercayai pilihan pelatih Didier Deschamps.

Rep: Rusdy Nurdiansyah/ Red: Andri Saubani
Presiden Prancis Emmanuel Macron.
Foto: AP Photo/Thibault Camus
Presiden Prancis Emmanuel Macron.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Presiden Prancis, Emmanuel Macron, memberikan tanggapannya terkait absennya Karim Benzema dari timnas Prancis di Piala Dunia 2018 di Rusia. Macron mempercayai pilihan pelatih Didier Deschamps.

"Saya itu seorang presiden, bukan pelatih. Tapi saya suka sepak bola dan saya bisa memberikan tanggapan saya mengenai hal ini (tidak dipanggilnya Benzema). Tapi kembali, yang bisa menentukan siapa yang masuk timnas itu Didier Deschamps, dan saya percaya dengan penilaian dia," ujar Presiden Macron, seperti dikutip dari L'equipe, Ahad (10/6).

Timnas Prancis memutuskan untuk tidak memanggil striker Real Madrid, Karim Benzema untuk mengarungi Piala Dunia 2018 di Rusia. Beberapa faktor seperti performa sang pemain di musim ini menjadi pertimbangan pelatih Didier Deschamps.

Karena termasuk pemain penting, tidak dipanggilnya Benzema menimbulkan banyak pertanyaan di kalangan media dan penggemar sepak bola. Orang nomor satu di Prancis bahkan harus sampai memberikan tanggapannya mengenai tidak dipanggilnya Benzema ke timnas Prancis.

"Saya bisa katakan, Benzema merupakan pemain yang kualitasnya tidak perlu diragukan. Dia bersinar bersama Real Madrid dan dia memiliki talenta. Tapi Didier Deschamps mengetahui sesuatu hal penting. Walaupun sebuah tim memiliki pemain yang sangat bertalenta, jika pemain itu tidak memiliki hubungan baik dengan rekan setimnya, maka tim itu bisa hancur," tuturnya.

Walaupun tidak ada Benzema, Presiden Macron tetap berharap tim Perancis bisa meraih hasil terbaik di Piala Dunia 2018. Macron juga akan terbang ke Rusia untuk menyaksikan langsung timnas Prancis berlaga, jika Les Bleus mencapai babak semifinal Piala Dunia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement