Selasa 19 Feb 2019 06:38 WIB

VW Ungkap Crossover Baru, T-Roc R

T-Roc R terlihat agresif dan aerodinamis, tapi tidak garang.

Rep: MGROL116/ Red: Ani Nursalikah
Logo Volkswagen.
Foto: EPA
Logo Volkswagen.

REPUBLIKA.CO.ID, WOLFSBURG -- Volkswagen (VW) berencana mengungkap T-Roc R di Geneva Motor Show bulan depan. VW bahkan memberikan sketsa kartun model tersebut.

Kembali di 2017, VW memperkenalkan T-Roc ke dunia. Kini, tiga tahun kemudian, perusahaan ingin memuaskan mereka yang tidak hanya menginginkan kepraktisan perkotaan dari crossover yang ringkas, tetapi juga perjalanan penuh gaya dan sporty.

 

Dilansir di Malay Mail, T-Roc R dikembangkan oleh Volkswagen R dengan dukungan juara balap mobil, Petter Solberg dan Benjamin Leuchter. Mobil ini diuji di arena balap Nürburgring.

Model ini akan jauh lebih sporty daripada T-Roc pada umumnya. R merupakan singkatan dari 'Racing'.

Sketsa tersebut menunjukkan beberapa kemiripan desain dengan VW Golf R, hatchback jalanan yang terinspirasi dari mobil di sirkuit. T-Roc R terlihat agresif dan aerodinamis, tapi tidak garang.

T-Roc R akan diperkenalkan ke dunia pada 7 Maret di Geneva Motor Show. Mobil itu akan dipajang hingga 17 Maret. Harga dan tanggal rilis akan diungkap saat itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement