Jumat 19 Aug 2016 14:21 WIB

Mercedes-Benz Sediakan Mekanik Didikan Jerman

Rep: MGROL73/ Red: Winda Destiana Putri
Stan Mercedes Benz pada ajang GIIAS 2016
Foto: dok hiru muhammad
Stan Mercedes Benz pada ajang GIIAS 2016

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Produsen mobil-mobil mewah asal Jerman, Mercedes-Benz nampak serius memberikan pelayanan terbaiknya kepada konsumennya. Seperti diketahui, pemeliharaan dan perbaikan mobil mewah memiliki perbedaan dengan mobil reguler menengah.

Pada ajang Gaikkindo Indonesia International Auto Show di Serpong, Mercedes-Benz ikut andil dalam memamerkan produk-produknya yang telah mendunia. Mulai dari Mercedes B 200 Urban FL yang berbanderol paling murah, yakni Rp 569 juta hingga Mercedes Maybach S 600 yang berharga Rp 6 miliar.

Dalam menawarkan produk-produk high-end miliknya, Mercedes-Benz akan memberikan pelayanan gratis untuk perbaikan dan perawatan mobilnya kepada konsumen. Hal itu diberikan Mercedes tanpa melihat batasan jarak tempuh kilometer pada mobilnya.

Ananta Wisesa, Section Manager External Communication Mercedes-Benz Indonesia berujar, “Kami tidak anjurkan para pengguna Mercedes yang mengalami masalah terhadap produk kami, berupaya mengoprek sendiri. Kami memberikan paket layanan ISP atau servis selama tiga tahun sejak pembelian,” paparnya kepada Republika, Rabu (17/8).

Bagi para pengguna Mercedes-Benz di Jakarta, Ananta menyebutkan Mercy memiliki 10 diler resmi di Ibukota dengan tenaga mekanik yang handal dan terlatih.

“Beberapa mekanik di diler resmi kami, kami berangkatkan untuk dilatih bersama teknisi Mercedes di Jerman,” tuturnya.

Jika mengalami masalah pada mobil produksi asal Jerman tersebut, ia mengatakan mekanik Mercy bersedia datang ke rumah konsumen jika dibutuhkan. Dengan menelepon diler resmi Mercedes, mekanik akan meluncur sesuai keinginan konsumen.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement