Home > Ojk > Ojk
Sabtu , 10 Jun 2017, 07:12 WIB

Baru Mau Jadi Investor? Ini Instrumen Investasi yang Cocok

Red: Dwi Murdaningsih
Republika/Wihdan Hidayat
Petugas melayani nasabah di stan Danareksa Syariah, Jakarta, beberapa waktu lalu. Dana kelolaan reksadana syariah tercatat terus bertumbuh.
Petugas melayani nasabah di stan Danareksa Syariah, Jakarta, beberapa waktu lalu. Dana kelolaan reksadana syariah tercatat terus bertumbuh.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anda baru terpikir untuk mulai berinvestasi? Tak usah bingung menentukan instrumen investasi apa yang tepat buat. Memang sekarang ada banyak sekali produk investasi yang berseliweran di pasaran. Tapi, bagi Anda yang baru mau memulai investasi, ada produk investasi yang sesuai.

Namanya, reksa dana pasar uang. Kini sudah banyak manajer investasi yang menawarkan produk reksa dana pasar uang, baik berupa reksa dana konvensional maupun reksa dana syariah. Memangnya seperti apa sih reksa dana pasar uang ini? Seperti apa karakteristik produknya?

Produk reksa dana pasar uang memiliki karakteristik berinvestasi di instrumen pasar uang. Jadi dari tingkat resiko termasuk yang risikonya rendah. Untuk produk investasi, reksa dana pasar uang inipun termasuk dalam produk yang defensif.

Ini cocok dengan segmen pasar yang baru terhadap investasi. Jadi pada saat orang mau coba investasi dikenalkan ke produk konservatif defensif. Selain itu, produk ini juga sangat likuid karena instrumen pasar uang, otomatis porsi investasinya pada deposito dan obligasi di bawah satu tahun.

Dengan reksa dana pasar uang memungkinkan investor untuk bisa masuk dan keluar produk ini kapan saja. Kalau ada yang mau coba menikmati hasilnya dalam waktu dekat, lalu masuk lagi beberapa waktu kemudian juga bisa.

Di sisi lain, tingkat return reksa dana pasar uang juga cukup menarik, sehingga bagi investor baru reksa dana pasar uang menjadi pembeda dari produk investasi lainnya. Ini menjadi pembeda dari tabungan dan deposito yang mereka pernah coba sebelumnya. Reksa dana pasar uang juga baik bagi investor baru yang belum terbiasa dengan tingkat return.


Mau belajar investasi syariah di pasar modal? Follow sosmed pasar modal syariah sbb:

Website: www.akucintakeuangansyariah.com
Fanpage FB: @pasar modal syariah
Twitter: @acekaes
Instagram : @pasar_modal_syariah
Whatsapp Grup : 081807882602
Telegram : @PasarModalSyariah