Senin 20 Nov 2017 20:52 WIB

Menangkan ATF Finals, Dimitrov Tempel Nadal-Federer

Petenis Bulgaria, Grigor Dimitrov, merayakan kemenangannya usai mengalahkan petenis Belgia, David Goffin, di final tunggal putra ATP Finals di London, Inggris, pada Ahad (19/11).
Foto: EPA-EFE/Neil Hall
Petenis Bulgaria, Grigor Dimitrov, merayakan kemenangannya usai mengalahkan petenis Belgia, David Goffin, di final tunggal putra ATP Finals di London, Inggris, pada Ahad (19/11).

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Grigor Dimitrov meraih gelar terbesar selama kariernya dengan memenangkan turnamen ATP Finals setelah mengalahkan petenis Belgia, David Goffin, dengan 7-5 4-6 6-3 pada Ahad (19/11) waktu setempat. Petenis berusia 26 tahun itu bangkit dari kecolongan dua servis games pembuka dan akhirnya bermain lebih bagus.

Namun, pertarungan itu tidak mudah bagi petenis Bulgaria tersebut. Dimitrov harus menghabiskan waktu dua setengah jam melawan Goffin yang mampu menyelamatkan empat match point sebelum akhirnya tumbang.

Dimitrov yang tak terkalahkan dalam perjalanannya pekan ini di London, mengantongi 2,5 juta dolar AS. Ia meroket ke posisi peringkat tiga dunia di belakang Rafael Nadal dan Roger Federer.

"Ini menjadi pekan yang luar biasa bagi saya," kata Dimitrov yang menjadi petenis pertama yang memenangkan turnamen delapan petenis elite dalam penampilan perdananya di turnamen itu sejak kemenangan petenis Spanyol, Alex Corretja, yang mengalahkan petenis rekan senegaranya Carlos Moya pada 1998.

"Ini semacam penghargaan berada di sini dan pekan ini menjadi satu dari pekan terbaik yang pernah saya alami," katanya.

sumber : Antara/Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement