Senin 12 Mar 2012 06:15 WIB

Lee Chong Wei Mundur, Lin Dan Juarai All England

Rep: Muhammad Iqbal / Red: Didi Purwadi
Lee Chong Wei (kanan), pebulutangkis Malaysia, mendapatkan perawatan sebelum akhirnya mundur dari partai final tunggal putra lawan Lin Dan asal Cina di turnamen All England di Birmingham, Inggris, Ahad (11/3).
Foto: AP/Jon Super
Lee Chong Wei (kanan), pebulutangkis Malaysia, mendapatkan perawatan sebelum akhirnya mundur dari partai final tunggal putra lawan Lin Dan asal Cina di turnamen All England di Birmingham, Inggris, Ahad (11/3).

REPUBLIKA.CO.ID, BIRMINGHAM -- Antiklimaks. Inilah kenyataan yang terjadi pada babak final tunggal putera All England antara Lee Chong Wei kontra Lin Dan.  Betapa tidak, laga harus berakhir saat Lee Cong Wei mengundurkan saat set kedua berada dalam kedudukan 6-2 untuk Lin Dan. 

Gelar juara pun menjadi milik Lin Dan. Sebelumnya pada set pertama Lin Dan unggul 21-19.    

 

Seusai pertandingan, Lin Dan mengaku bahagia bisa kembali meraih gelar juara All England. Pemain berusia 28 tahun ini pun tak lupa berterima kasih kepada para pendukungnya. "Senang bisa meraih juara dengan dukungan para fans," tuturnya.  

 

Menanggapi cedera yang didapat oleh rivalnya Lee Chong Wei, Lin Dan berharap cedera tersebut segera pulih. Super Dan berharap pemain asal Malaysia tersebut bisa kembali pada permainan terbaiknya saat Olimpiade mendatang.

"Kami telah bermain dengan baik khususnya di set pertama. Tapi, saya harap gangguan pada bahunya tidak akan berpengaruh saat berjumpa lagi di Olimpiade," ungkapnya.  

 

Gelar ini merupakan pencapaian kelima Lin Dan di ajang All England. Sebelumnya, Lin Dan meraih gelar Juara All England pada 2004, 2006, 2007, 2009 dan 2012.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement