Ahad 13 Aug 2017 01:30 WIB

Start Dari Posisi Ketujuh Rossi Salahkan Bannya

Rep: Lintar Satria Zulfikar/ Red: Ratna Puspita
Valentino Rossi
Foto: EPA/Andreu Dalmau
Valentino Rossi

REPUBLIKA.CO.ID, SPIELBERG — Pembalap Yamaha Movistar Valentino Rossi menyalahkan ban belakangnya setelah menuai hasil buruk pada sesi kualifikasi Grand Prix Austria, Sabtu (12/8). Hasil buruk itu membuat Rossi harus start di posisi ketujuh pada balapan di Sirkuit Red Bull Ring, Ahad (13/8) besok. 

Pada Latihan Bebas 3, The Doctor menjadi yang tercepat kelima. Di kualifikasi, ia cukup yakin bisa meraih lima besar bahkan di tiga besar. 

Walaupun sempat menjadi yang tercepat di awal kualfikasi, ia segera terkejar. Pembalap Repsol Honda Marc Marquez merebut pole position pada balapn besok. 

"Potensi saya tadinya di lima besar, juga ada kemungkinan di baris terdepan. Dari exit pertama keseimbangan kami membaik dan saya merasa semakin nyaman, saya cukup kompetitif," katanya, seperti dilansir dari Autosport, Sabtu (12/8). 

Rossi mengatakan menggunakan ban lembut ia tampil cukup menyakinkan. Tapi, ia gagal memaksimalkan performa set kedua dengan tipe ban yang sama. 

"Saya kehilangan cengkraman dan banyak berputar, saya berusaha maksimal tapi tidak mungkin untuk bisa lebih baik lagi," katanya. 

Rossi mengatakan hal-hal buruk kadang terjadi. Hari ini, ia mengalami kejadian buruk. Ia mengakui pada Grand Prix Austria besok akan sulit baginya. "Tapi laju kecepatan saya tidak terlalu buruk, saya harus berusaha sejak awal sampai akhir, kita lihat nanti," tambahnya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement