Jumat 16 Dec 2016 14:15 WIB

Konsumsi Daun Kelor Jaga Kekebalan Tubuh

Rep: Rizma Riyandi/ Red: Indira Rezkisari
Daun kelor
Foto: flickr
Daun kelor

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA – Guna menjaga kebugaran tubuh, disarankan untuk banyak mengonsumsi buah dan sayur. Namun dari sekian banyak jenis sayur, rupanya daun kelor memiliki protein paling tinggi.

Ahli kesehatan keluarga, dr. Ferihana, menuturkan daun kelor memiliki kandungan protein 30 kali lipat lebih banyak dibandingkan sayuran lain. “Maka itu daun kelor baik dikonsumsi untuk kesehatan. Terutama untuk menjaga kekebalan tubuh dari virus,” kata pemilik Dokter Muslimah Beuty Clinic (DMBC) itu menjelaskan.

Selain enak dimakan, cara mengolah jenis sayuran ini pun relatif mudah dan sederhana. Cukup dengan dimasak menjadi sayur sop bening, daun kelor sudah bisa dinikmati sebagai hidangan yang menyegarkan.

“Tapi jangan menambahkan minyak pada sop daun kelor, agar rasa pahitnya tidak keluar,” tutur perempuan yang akrab disapa Hana itu. Supaya lebih praktis, ia menyarankan agar kelor ditanam di rumah.

Jika tidak ada lahan terbuka, coba menanamnya di pot. Sebab tanaman kelor berukuran kecil dan mudah tumbuh di mana saja. Selain daun kelor, tomat juga dapat dikonsumsi untuk menjaga kekebalan tubuh dari virus.

Pasalnya tomat merupakan jenis buah dan sayuran yang memiliki kandungan vitamin C cukup tinggi. Namun menurut Hana, tomat lebih bagus tidak dimakan mentah. Melainkan harus direbus sampai kulitnya agak melotok.

“Memang kebanyakan sayuran lebih bagus dikonsumsi mentah. Kecuali tomat. Karena vitamin C tomat justru malah semakin tinggi setelah direbus,” ujarnya. Adapun buah-buahan dengan kandungan vitamin C tinggi dan disarankan untuk dikonsumsi rutin adalah pepaya dan jambu biji.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement