Rabu 07 Dec 2016 13:55 WIB

Kawhi Leonard Bawa Spurs Kalahkan Timberwolves

Rep: Rahayu Subekti / Red: Andri Saubani
Pebasket San Antonio Spurs, Kawhi Leonard pada laga NBA lawan Minnesota Timberwolves di Target Center, Selasa (6/12). Spurs menang 105-91 atas Wolves.
Foto: REUTERS/Brad Rempel
Pebasket San Antonio Spurs, Kawhi Leonard pada laga NBA lawan Minnesota Timberwolves di Target Center, Selasa (6/12). Spurs menang 105-91 atas Wolves.

REPUBLIKA.CO.ID, MINNEAPOLIS – San Antonio Spurs berhasil menang melawan Minnesota Timberwolves dalam laga lanjutan NBA di Target Center, Selasa (6/12) waktu setempat. Spurs berhasil mengalahkan tuan rumah dengan skor 105-91 atas Wolves. 

Kemenangan tersebut seakan-akan menujukkan bagaimana Kawhi Leonard semakin memainkan perannya untuk membawa Spurs mengalahkan Wolves. Leonard berhasil mencetak 31 angka, empat assist, dan berhasil melakukan 11 tembakan dari 15 kali lemparan yang ia lakukan untuk mengalahkan Wolves. 

Dengan aksi luar biasanya tersebut, Leonard mengungkapkan dirinya semakin percaya diri karena memiliki pengalaman permainan yang lebih baik dari setiap pertandingan yang ia hadapi. “Itulah yang anda butuhkan untuk mendapatkan yang lebih baik, merasa nyaman melihat bola melewati net dalam permainan,” kata Leonard seperti dikutip dari My San Antonio, Rabu (7/12). 

Tak hanya Leonard yang mampu menyumbang aksi terbaiknya, Patty Mills juga berhasil mencetak 15 angka setelah ia turun dari bangku cadangan. Aksi dari Mills memberikan keuntungan bagi Spurs karena harus bermain tanpa Tony Parker yang mengalami cedera karena lutut kirinya memar setelah melawan Milwauke. 

Mills pun merasa dirinya bermain sangat baik setelah turun dari bangku cadangan untuk melawan Wolves. “Mungkin hanya ada fokus yang ekstra ketika kita masuk ke arena orang lain,” tutur Mills.

Sementara itu, Zach Lavine berhasil mencetak 25 angka untuk Timberwolves. Selanjutnya, Karl-Anthony Towns menyumbang 11 angka dan 14 rebound. Namun tembakan hanya berhasil tiga kali setalah melempar sebanyak 16 tembakan. 

Meskipun pemain Wolves cukup bermain baik namun kemenangan tetap direbut Spurs dengan sempurna. Pelatih Wolves, Tom Thibodeau optimis selalu ada trik tersendiri untuk meraih kemenangan kapanpun. “Anda harus menghilangkan semua cara di mana Anda bisa mengalahkan diri sendiri terlebih dahulu,” ujar Thibodeau. 

Padahal, sebelum datang melawan Wolves, Spurs hanya menang tipis saat melawan Milwaukee Bucks dengan skor 96-97. Hanya saja, permainan Mills, Kyle Anderson, Dewayne Dedmon, David Lee, dan Jonathon Simmons memberikan energi yang bagus bagi Spurs saat melawan Wolves. 

Pemain Wolves, Andrew Wiggins mengakui betapa luar biasanya kolaborasi pemain-pemain Spurs. “Mereka semua bersama-sama. Jika satu orang bergerak, pemain yang lain bergerak bersama. Ini seperti mereka semua terikat bersama-sama,” ungkap Wiggins. 

Kemenangan atas Wolves masih membuat Spurs belum bisa menandingi Golden State Warriors yang berada di posisi puncak klasemen sementara wilayah Barat. Spurs berada di posisi kedua dengan total 18 kemenangan dari 22 pertandingan yang dimainkan.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement